Mohon tunggu...
Junanto Herdiawan
Junanto Herdiawan Mohon Tunggu... Jurnalis - Kelompok Kompasianer Mula-Mula

Pemerhati Ekonomi, Penikmat Kuliner, Penulis Buku, dan Pembelajar Ilmu Filsafat. Saat ini bekerja di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Lampung. Tulisan di blog ini adalah pandangan personal dan tidak mencerminkan atau mewakili lembaga tempatnya bekerja. Penulis juga tidak pernah memberi janji atau menerima apapun terkait jabatan. Harap hati-hati apabila ada yang mengatasnamakan penulis untuk kepentingan pribadi.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Bobotoh Persib Lebaran di Tokyo

19 Agustus 2012   13:30 Diperbarui: 25 Juni 2015   01:32 2536
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_201115" align="aligncenter" width="538" caption="Baraya Viking, bobotoh Persib in Japan / photo Junanto"][/caption]

Persaudaraan pecinta klub sepakbola atau Football Supporter Brotherhood memang tak mengenal jarak. Ia bagai sebuah ikatan “keimanan”. Meski jauh di rantau sekalipun, persaudaraan tetap bisa terjalin erat. Di Jepang, para pendukung Persib Bandung punya satu komunitas yang dinamakan “Baraya Viking Japan”.

Para anggota komunitas Baraya Viking Japan tadi siang saya lihat berbondong-bondong datang ke Wisma Duta KBRI Tokyo untuk menghadiri acara Open House Hari Raya Idul Fitri 1433H. Bobotoh Persib itu beramai ramai bersalaman dengan Duta Besar RI untuk Jepang, Muhammad Lutfi, untuk kemudian berbaur dengan sekitar tiga ribu masyarakat Indonesia yang hadir di Wisma Duta.

Anggota “Baraya Viking” datang dengan kaos seragam biru, dan di lengannya berlogo bendera Jepang-Indonesia. Menurut salah satu anggotanya, Baraya Viking pada prinsipnya adalah klub silaturahmi. Bukan untuk sok-sok-an atau membuat kerusuhan. Ya, Baraya Viking Japan memang sebuah kelompok yang justru cinta damai dan banyak melakukan aksi sosial di Jepang.

Umumnya, anggota mereka terdiri dari para pekerja Indonesia atau kenshusei yang berasal dari Jawa Barat, atau dari mana saja, sepanjang menjadi simpatisan Persib Bandung. Secara rutin, Baraya Viking Japan juga melakukan banyak kegiatan bersama, seperti pengajian, siraman rohani, hingga konser musik.

Baraya Viking Japan hanyalah salah satu dari sekian kelompok masyarakat Indonesia di Jepang yang tadi siang hadir di acara Open House Idul Fitri 1433H di kediaman Dubes RI untuk Jepang.

Selain Baraya Viking, masyarakat Indonesia yang hadir di acara Open House terdiri dari aneka ragam elemen, baik itu pekerja, perawat, mahasiswa, pegawai BUMN yang ada di Jepang, maupun masyarakat Indonesia yang tinggal di Jepang.

Hari Idul Fitri yang jatuh bertepatan dengan hari libur, menjadikan jumlah masyarakat Indonesia yang hadir meningkat tiga kali lipat lebih tinggi dibanding tahun sebelumnya. Mereka bahkan datang dari berbagai daerah di luar kota Tokyo, seperti Gunma, Tohoku, Yokohama, dan Saitama.

[caption id="attachment_201116" align="aligncenter" width="538" caption="Antrian Masyarakat Indonesia memasuki Wisma Duta KBRI Tokyo / photo junanto"]

13453826781205231117
13453826781205231117
[/caption]

Untuk mengantisipasi banyaknya pengunjung, pihak KBRI Tokyo menyediakan aneka makanan Indonesia dalam jumlah yang lebih banyak dibanding biasa. Menu tersebut disiapkan pula oleh berbagai restoran Indonesia di Tokyo.

Merayakan Hari Idul Fitri di Luar Negeri memang unik.Berada jauh dari sanak saudara dan handai taulan, menjadikan hari raya di luar negeri kerap terasa sepi. Kadang muncul kerinduan pada suasana hari raya di tanah air.

Baraya Viking, ataupun kelompok lain dari masyarakat Indonesia, berkumpul bersama di Wisma Duta guna mengobati rasa sepi dan kerinduan pada tanah air tersebut.

Selain dapat bersilaturahmi, menghadiri Open House di Wisma Duta KBRI Tokyo tersebut mampu membangkitkan rasakebersamaan, keakraban, kehangatan, dan persaudaraan sebagai bangsa Indonesia.

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1433 H. Mohon Maaf Lahir dan Bathin.

[caption id="attachment_201117" align="aligncenter" width="538" caption="Masyarakat Indonesia berebut berfoto bersama dengan Dubes RI untuk Jepang, M Lutfi / photo junanto"]

13453827571150281315
13453827571150281315
[/caption]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun