Usai berkeliling kampung, masing-masing anggota keluarga biasanya mengunjungi orangtua mereka atau kerabat yang posisinya dituakan dalam silsilah keluarga. Mereka berangkat dengan kendaraan sambil membawa anggota keluarganya, bahkan tidak sedikit yang berangkat secara rombongan. Tidak heran, ketika mereka sampai di tempat tuan rumah, suasana langsung ramai dan meriah. Tawa dan tangis bersatu menjadi sebuah harmoni yang mewarnai kehidupan umat muslim di Indonesia.
***Â
J. Haryadi adalah Ketua Pusat Komunitas Penulis Kreatif (KPKers), berdomisili di Bandung dan penulis buku biografi Bupati Lampung Utara yang berjudul : AGUNG ILMU MANGKUNEGARA, Sang Inspirator Muda "Sai Bumi Ruwa Jurai"Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H