Mohon tunggu...
Julia Maulina
Julia Maulina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar/Mahasiswa

Saya hobi membaca, menulis karya sastra dan mendengarkan musik.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Makanan Unik dari 4 Negara Berbeda

5 Juli 2022   23:21 Diperbarui: 6 Juli 2022   12:02 138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setiap negara memiliki makanan unik dan khasnya tersendiri. Mulai dari makanan pembuka, makanan utama, hingga makanan penutup. Kali ini, kita akan membahas 4 jenis makanan dari 4 negara yang berbeda yang akan kita bahas. Ada Australia, Jepang, Korea Selatan, dan Indonesia!

Kue Lamington (Australia)

5e703f8525fea2128b4ba39bef6fc55a-62c516450d82300a9f53d5d5.jpg
5e703f8525fea2128b4ba39bef6fc55a-62c516450d82300a9f53d5d5.jpg
cr. pinterest

Pernah melihat kue yang satu ini? Mungkin seperti familiar bagi sebagian orang, karena kue ini telah terkenal di banyak negara dengan berbagai versi.  Tapi ternyata, kue bolu berlapis coklat dan kelapa kering halus ini berasal dari Australia. Bahkan kue ini dibuat dari ketidaksengajaan! Sejarahnya, seorang koki menjatuhkan kue bolu ke dalam mangkuk berisi coklat leleh. Kemudian mereka mencoba membalurinya dengan kelapa kering halus, dan benar, rasanya enak dan disukai banyak orang hingga kini.

Miyeok Guk (Korea Selatan)

38af817fbfb36ad27929639115509608-62c51699fb8468753f147352.jpg
38af817fbfb36ad27929639115509608-62c51699fb8468753f147352.jpg
cr. pinterest

Miyeok guk atau sup rumput laut ini cukup unik dan bermakna di Korea Selatan. Biasanya, mereka akan menghidangkan sup rumput laut saat hari ulang tahun. Terbuat dari kaldu tulang sapi dan kecap, serta bahan utamanya yaitu rumput laut. Agar lebih nikmat, terkadang mereka menambahkan tahu putih (tofu). Selain untuk perayaan ulang tahun, ini juga biasa dikonsumsi ibu menyusui karena dapat memperbanyak produksi asi.

Natto (Jepang)

87734dbac07a2899a762e5ee3e378d75-62c516b8297d6836131d2e42.jpg
87734dbac07a2899a762e5ee3e378d75-62c516b8297d6836131d2e42.jpg
cr. pinterest

Makanan khas Jepang satu ini sangat unik dan mendunia. Kacang olahan yang difermentasi ini biasa dimakan dengan saus dan sedikit bumbu khasnya. Orang Jepang sering memakan natto dengan ditemani nasi putih hangat. Ternyata, natto sudah ada dari zaman feodal di Jepang.

Tumpeng (Indonesia)

f36baac477500bff0efb1b9cf9e637f5-62c5170b0d82304f951f5332.jpg
f36baac477500bff0efb1b9cf9e637f5-62c5170b0d82304f951f5332.jpg
cr. pinterest

Makanan Indonesia yang satu ini sudah tidak perlu diragukan lagi, unik dan beragam. Biasa dihidangkan saat acara penting seperti khitanan, ulang tahun, jamuan makan bersama, dll.  Makanan khas Jawa ini mempunyai berbagai macam lauk-pauk yang menemaninya. Sesuai selera, lauk-pauk tumpeng akan berbeda-beda setiap hidangannya. Namun yang paling sering menjadi teman makan nasi kuning kerucut itu adalah ayam, urap, telur, tahu dan tempe.

Itu dia 4 makanan unik dari 4 negara yang berbeda. Mulai dari Indonesia yang punya makanan utama yaitu Tumpeng. Jepang dengan kacang fermentasinya yaitu Natto. Korea selatan dan Miyeok Guk atau sup rumput laut yang dihidangkan sebagai perayaan ulang tahun. Dan makanan khas Australia yang tak kalah uniknya yaitu Lamington. Sekian dan terima kasih sudah membaca sampai akhir! Semoga informasi yang saya berikan dapat membantu dan menambah wawasanmu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun