Dukungan positif adalah salah satu komponen paling penting dalam terapi eksposur. Ketika anak berhasil menghadapi ketakutannya, sekecil apapun itu, memberikan pujian dan dukungan yang tulus akan sangat berharga.
Sebutkan secara spesifik apa yang membuat kita bangga dengan anak kita. Misalnya, "Aku sangat bangga kamu berani memegang serangga mainan itu."
Pastikan pujian kita tulus dan datang dari hati. Berikan pujian segera setelah anak berhasil melakukan sesuatu yang menantang, hindari membandingkan anak dengan orang lain dan pujilah usaha anak, bukan hanya hasil akhirnya.
Sabar dan Konsisten
Mengatasi fobia bukanlah proses yang instan. Perlu waktu bagi anak untuk membiasakan diri dengan objek atau situasi yang ditakutinya.
Kesabaran dan konsistensi adalah dua kunci utama dalam membantu anak mengatasi fobia. Dengan memberikan waktu, dukungan, dan pemahaman, kita dapat membantu anak mengatasi ketakutan mereka dan hidup lebih bahagia.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI