Langkah-langkah praktis yang dapat dilakukan pencari kerja untuk membedakan lowongan kerja asli dan palsu:
1. Cek Website Resmi Perusahaan
Gunakan mesin pencari seperti Google untuk mencari website resmi perusahaan yang menawarkan lowongan. Bandingkan informasi yang ada di website dengan informasi yang tertera pada lowongan kerja yang Anda terima. Perhatikan alamat kantor, nomor telepon, dan detail kontak lainnya.
Jika perusahaan tersebut memang membuka lowongan, biasanya akan ada bagian khusus yang berisi informasi mengenai rekrutmen.
2. Hubungi Perusahaan Melalui Saluran Resmi
Hubungi nomor telepon yang tertera di website resmi perusahaan untuk mengkonfirmasi keberadaan lowongan tersebut. Kirim email ke alamat email resmi perusahaan untuk menanyakan informasi lebih lanjut mengenai lowongan. Perusahaan yang bonafid biasanya akan merespon dengan cepat dan profesional.
3. Tanyakan kepada Teman atau Kenalan
Tanyakan kepada teman atau kenalan yang bekerja di perusahaan tersebut atau di industri yang sama dan tanyakan mengenai reputasi perusahaan, proses rekrutmen, dan budaya kerja.
4. Cek Ulasan Online
Cari ulasan mengenai perusahaan tersebut di situs-situs review atau forum online. Lalu, baca pengalaman orang-orang yang pernah melamar atau bekerja di perusahaan tersebut.
5. Waspadai Tanda-Tanda Penipuan