Mohon tunggu...
Juan Manullang
Juan Manullang Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Alumnus FH Unika ST Thomas Sumut IG: Juandi1193 Youtube: Juandi Manullang

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Ingin Berlibur Bareng Anak Gak Ribet? Berikut 3 (Tiga) Tipsnya

16 Februari 2023   17:39 Diperbarui: 16 Februari 2023   17:42 100
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pada saat ini, menjadi kesulitan dari orangtua ketika berlibur adalah mengajak anaknya yang masih dibawah umur 5 (lima) tahun ikut berlibur. 

Pada saat waktu libur tiba maupun akhir pekan, sering sekali diusahakan untuk liburan. Oleh sebab itu, banyak keluarga yang akan memanfaatkan waktu kebersamaan dengan keluarganya masing-masing.

Buat kita yang mempunyai anak kecil seperti bayi maupun balita, tentu resah ketika membawa anak tersebut liburan ke luar kota. Berangkat dari itu, berikut 3 tips agar tidak ribet liburan bareng anak.

1. Persiapkan semua perlengkapan anak

Hal pertama yang harus dipersiapkan adalah membawa semua perlengkapan anak. Harus kita ketahui bahwa orangtua harus siap siaga terhadap anak yang masih berumur dibawah 5 tahun. Tentu saja anak tersebut akan rewel ketika ngompol, lapar maupun kehausan. 

Oleh karena itu, orangtua yang ingin membawa anak liburan harus mempersiapkan perlengkapan seperti celana, susu, makanan maupun perlengkapan bayi lainnya. Perlengkapan itu yang akan memudahkan kita dalam membawa anak untuk liburan. Setiap orangtua harus memperhatikan hal tersebut.

2. Memilih tempat wisata ramah anak

Alangkah baiknya, setiap orangtua telah mereview tempat wisata yang ramah anak. Tentu saja di setiap daerah banyak tempat seperti itu. Kalau boleh, pilihlah tempat wisata yang memiliki tempat khusus bermain anak.

Setiap anak pastinya suka bermain perosotan, ayunan, pasir maupun permainan unik lainnya. Tentu saja, orangtua harus menuju ke daerah wisata yang demikian. Semua itu agar tidak ribet ketika membawa anak dibawah umur berwisata.

3. Membawa pengasuh anak

Tips terakhir yang patut diperhatikan adalah membawa pengasuh anak. Kita ketahui bahwa banyak orangtua yang kewalahan maupun kelelahan ketika membawa anak sendirian saat berwisata. Karena itu, silahkan membawa pengasuh atau keluarga lainnya untuk ikut berwisata.

Hal itu agar ada yang membantu ibu untuk mengatur maupun menjaga anak ketika sedang berwisata. Membawa pengasuh anak untuk berlibur adalah salah satu alternatif bagus tentunya.

Dengan adanya 3 (tiga) tips tersebut, semoga saja mampu membantu orangtua agar tidak ribet saat membawa anak berlibur. Sekian.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun