Mohon tunggu...
Juan Manullang
Juan Manullang Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Alumnus FH Unika ST Thomas Sumut IG: Juandi1193 Youtube: Juandi Manullang

Selanjutnya

Tutup

Analisis Pilihan

Membaca Strategi Politik Eri Cahyadi-Armuji di Pilwalkot Surabaya

21 September 2020   15:02 Diperbarui: 21 September 2020   15:03 135
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: DPP PDIP menggelar rapat kerja cabang khusus DPC PDIP Surabaya dalam rangka sosialisasi pasangan calon Eri Cahyadi-Armuji secara virtual, JPNN.com

Pasangan calon Eri Cahyadi-Armuji yang ikut kontestasi politik di pilwalkot Surabaya dan diusung oleh PDIP mempunyai strategi politik yang unik. Kalau penulis baca strategi politik Eri Cahyadi-Armuji selalu membawa-bawa nama dari walikota Surabaya sebelumnya yaitu Tri Rismaharini.

Eri menekankan akan meneruskan kebijakan pemerintah kota yang ditanam Bambang DH dan Risma yang sampai hari ini membuat Surabaya menjadi kota yang hebat dan dipandang bangsa-bangsa lain. Selain itu, Eri juga mengatakan kepentingan wong cilik.

"Sampai dengan saat ini dengan kebaikan yang ditanamkan beliau, Surabaya menjadi kota yang bisa bergotong royong. Surabaya menjadi kota yang rukun meskipun berbeda agama, berbeda agama, berbeda keyakinan dan banyak macam-macam budaya yang ada di Kota Surabaya," jelas Eri dilansir dari JPNN.com, 20/9.

Kita cermati pernyataan diatas, nama Risma selalu disebut bahkan Eri Cahyadi-Armuji dikabarkan hasil dari pilihan seorang Risma dan diamini oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Yang mau dicari dari Risma adalah sosoknya yang sangat populer dan dianggap berhasil oleh warga Surabaya. Risma itu bukan pemimpin yang sembarangan tetapi sangat dicintai oleh warga Surabaya karena keberhasilan dan kinerjanya baik di Surabaya.

Kunci dari Eri Cahyadi-Armuji agar dapat memenangkan pilkada Surabaya adalah dengan membawa nama Risma dalam setiap kampanyenya. Berjanji bahwa mereka akan menjamin melanjutkan kerja-kerja bagus Risma selama memimpin Surabaya selama dua periode.

Hal itu akan jadi senjata maut untuk bisa meyakinkan masyarakat memilih Eri Cahyadi-Armuji. Strategi politik jitu sedang dimainkan Eri Cahyadi-Armuji. Semoga saja upaya itu bisa diterima oleh warga Surabaya.

Risma sendiri pun kita lihat selalu membantu dan memperkenalkan nama Eri Cahyadi-Armuji kepada warga Surabaya. Setidaknya, Risma tahu daerah-daerah mana yang sangat memberi pengaruh pada suara Eri Cahyadi-Armuji. Risma pasti tahu setiap daerah maupun kelurahan dan RT/RW yang akan didatangi Eri Cahyadi-Armuji dalam mengampanyekan dirinya.

 Pasti nama Risma yang populer itu bisa menarik hati masyarakat memilih Eri Cahyadi-Armuji sehingga jalan mereka makin gampang menuju pada kursi walikota dan wakil walikota Surabaya. Dalam hal itulah, strategi politik yang baik dari Eri Cahyadi-Armuji.

Pilwalkot Surabaya pasti akan berlangsung panas dan menarik. Lawan politik Eri Cahyadi-Armuji yaitu Machfud Arifin-Mujiaman mengandalkan banyaknya partai politik mengusungnya dan Eri Cahyadi-Armuji mengandalkan nama Risma yang populer dimata warga Surabaya.

Mari kita nantikan pertarungan mereka di pilkada tahun ini. Siapa yang lebih bekerja keras dan melihat peluang menerobos hati rakyat maka dia akan menang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun