Selanjutnya, pemerintah yang membuat kebijakan menjalankan tugasnya dengan baik. Masalah bansos segera diperbaiki dengan pendataan yang bagus seperti yang pernah penulis sampaikan.
Dalam menjaga perekonomian yang sudah terpuruk agar tidak semakin terpuruk, maka sebaiknya berdiskusi antara menteri, Presiden dan pelaku usaha misalnya agar membicarakan cara menggerakkan perekonomian agar tidak semakin terpuruk.
Di negara kita ini banyak sekali orang cerdas yang bisa diajak diskusi. Itu harus dilakukan sebenarnya. Penulis yakin pemerintah sudah punya konsep menjaga perekonomian tidak semakin terpuruk dengan tetap memperhatikan kesehatan masyarakat.Â
Kalau boleh Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) kita tetap berjalan tetapi melalui sistem online, dimana berjualan melalui online, begitu juga pengiriman dan pembayaran.
Sebenarnya hal itu bisa dilakukan untuk menggerakkan perekonomian. Banyak hal kreatif yang bisa dilakukan agar perekonomian tidak semakin terpuruk, terutama memberatkan rakyat.
Untuk menjaga kesehatan masyarakat, ya tetap masyarakat jangan ngeyel terus terhadap himbauan. Perhatikan nasehat dan edukasi menerapkan kesehatan agar kita segera lekas pulih.
Dari beberapa uraian itu, semoga dapat memberikan jawaban bahwa penyegaran atau reshuffle tidak dibutuhkan saat masa sulit ini, meski waktu lalu sudah gencar diberitakan masyarakat meminta Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto mundur.
Tetapi, ingatlah sulit menghadapi Pandemi ini dan semua negara di dunia pun merasakan hal yang sama. Kuncinya yang sudah penulis jelaskan sebelumnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H