Mohon tunggu...
Juan Manullang
Juan Manullang Mohon Tunggu... Penulis - Penulis Lepas

Alumnus FH Unika ST Thomas Sumut IG: Juandi1193 Youtube: Juandi Manullang

Selanjutnya

Tutup

Politik

Ada Wakil Papua di Kabinet Jokowi, Bukti Susunan Kabinet Makin Berwarna

11 Oktober 2019   14:24 Diperbarui: 11 Oktober 2019   14:25 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kali ini kita menyorot susunan kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin periode 2019-2024 ini. Presiden Jokowi memastikan orang asli Papua akan kembali menjadi menteri dalam kabinet periode keduanya. Namun Presiden Jokowi belum menyebut berapa orang Papua yang akan diangkat olehnya.

Namun demikian, patut kita apresiasi pernyataan Presiden tersebut. Kalau kembali kursi menteri kabinet periode kedua diisi warga Papua, maka akan semakin berwarna kabinet itu. Kita pun berharap ada juga dari suku lainnya yang masuk dalam kabinet agar tidak ada kata mayoritas dan minoritas dalam kabinet.

Semakin beragam kabinet, maka akan semakin baik. Tentunya, banyak orang-orang yang kredibel, berintegritas maupun punya skill di setiap suku yang ada di Indonesia. Maka, Presiden Jokowi baiknya memilih putra-putri terbaik dari suku yang ada di negeri ini agar semakin indah kabinet itu.

Presiden Jokowi jangan hanya terpaku pada satu suku yang dinilai baik, tetapi lihat juga orang-orang  dari banyak suku, agama, ras dan golongan yang ada.

Jadi, bagi saya, dengan memilih warga Papua di Kabinet, akan berdampak baik pula. Semoga pilihan itu pun sesuai ekspektasi bangsa dan negara. Sebaiknya, sosok Menteri itu ditempatkan di bidang yang dikuasainya agar maksimal kerjanya. Jangan sampai salah tempat karena dapat mengecewakan nantinya.

Baik itu dari partai maupun non partai diisi Menteri yang mau mengikuti visi dan misi Presiden dan wakil Presiden, bukan visi misi para menteri. Itu penting sekali agar ada keselarasan kinerja nantinya.

Saya sendiri mengapresiasi pernyataan Pak Jokowi terkait menteri itu. Sebaiknya, memang harus begitulah sebuah kabinet diisi beragam suku, agama, ras dan antargolongan. Indonesia memang dikenal negara yang majemuk, maka dalam pemerintahan pun harus majemuk.

Kiranya, kemajemukan itu memberi secercah harapan buat bangsa untuk lebih maju. Program kerja pun diisi banyak kreativitas program. Gagasan yang diberikan juga beragam. Yang terpenting arah dan tujuannya baik untuk bangsa dan negara ini.

Periode kedua Presiden Jokowi dan KH Ma'arif Amin harus banyak gebrakan bermutu dengan kabinet bermutu. Semoga janji kampanye waktu lalu benar-benar terlaksana dengan baik.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun