Pada sebuah acara yang dihadiri banyak orang, saya mendengar seseorang berbicara kepada temannya dengan nada keras, semangat menggebu-gebu, dan isi yg diungkapkan itu membuat saya kaget, juga sedikit miris. Orang yang nggedobos (bicara ngelantur) itu saya kenal. Saya sebut saya Tuan X. Tuan sekilas berkata, "Kalau Jokowi menang, akan geger....!"
Waktu itu saya sedang ditanya oleh orang yg umurnya lebih tua, sehingga tidak sempat mencari kejelasan pada Tuan X apa yg mendasari kata-katanya. Ketika ada waktu sela, saya ingin mendekati Tuan X, tapi istriku terlihat dari kejauhan akan meninggalkan acara karena waktu itu kondisi fisik saya kurang fit, sehingga tidak bisa berlama-lama mengikuti acara. Akhirnya, saya gagal berbicara dengan Tuan X, karena mesti mengantar istri pulang.
Dalam perjalanan pulang, saya ungkapkan yang dikatakan Tuan X kepada temannya.
"Apa komentarmu, Bu?" tanyaku minta pendapat.
"Halah..., kata-kata Tuan X saya digagas. Rasah digagas...!" [rasah digagas= tidak usah digubris]
"Tapi, Bu...."
"Kayak tidak kenal Tuan X saja!"
Saya terdiam. Saya diam. Saya diam sambil merenung. Benar kata istriku. Kata-kata Tuan X rasah digagas. Mengapa? Kami berdua tahu dan mengenal Tuan X. Tuan X itu --maaf-- termasuk manusia yang bisa dikategorikan manusia yang berada di sisi gelap kehidupan. Hobinya omben (minum minuman keras), sehingga kalau berbicara sering ngelantur.
Ya..., berarti kalau Jokowi menang, tidak perlu khawatir akan terjadi kekacauan.
Semoga pasca pilpres nanti semua dalam keadaan baik-baik saja. Tetap aman dan tenteram.
Salam damai
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI