Sudah tiga bulan aku belajar di rumah. Rasanya bosan. Di rumah, kegiatanku ya hanya belajar, bantu ibu, makan, minum, bermain di sekitar rumah.Â
Aku sangat rindu sekolah. Aku ingin bertemu dan belajar bersama Bu guru dan teman-teman. Meski kadang aku sebal dan menangis karena diganggu teman, tapi aku tetap kangen mereka.
Dengan Bu guru pun aku rindu. Aku kangen saat diajari materi pelajaran yang sangat sulit, menghafal huruf abjad. Ya... aku termasuk siswa yang tidak pintar.
Oleh Bu guru aku diberi pelajaran berbeda. Maklum aku belum bisa membaca. Huruf abjad saja tidak begitu hafal.Â
Bu guru dengan telaten mengajakku menghafal huruf abjad a sampai z. Itupun tidak sekaligus. Setiap lima huruf aku hafal dengan benar, baru ditambah lagi dengan huruf berikutnya.
Meski pelajaranku seperti itu, aku kadang bosan. Aku malas menulis ulang huruf-huruf yang kuhafal. Akibatnya aku lupa dan harus mengulang hafalanku.
Aku tahu Bu guru sangat kesal. Bu guru capek. Mengajariku dan teman-teman sekelas yang pelajarannya berbeda.Â
Terkadang saat Bu guru baru mengajariku, teman-teman menghampiri Bu guru. Mereka bertanya tentang soal yang sulit mereka kerjakan.
Kalau sudah begitu, Bu guru menjawab pertanyaan mereka terlebih dahulu. Saat seperti itu aku punya kesempatan mengistirahatkan tanganku yang pegal.
"Rizal, ayo ditulis lagi hurufnya. Kok malah mandek," Bu guru memandangiku.Â
Wajah Bu guru terlihat lelah. Aku tersenyum. Bu guru ikut tersenyum.