* Proyek Agung Sedayu seperti The Mansion kemayoran dibongkar karena kelebihan 2 lantai, serta Marketing Office Fatmawati City Center;
* RS Menteng Mitra Afia ditutup karena tak penuhi syarat beroperasi dan rawan malpraktik;
* Mall Tebet Green disegel permanen karena tidak ada Sertifikat Laik Fungsi;
* Ahok menggusur deretan ruko liar yang salah satunya milik tantenya, adiknya, serta tetangganya hingga diprotes keras oleh istrinya sendiri. Ahok hanya menjawab, "Mereka harusnya bersyukur kepada Pemerintah DKI. Sudah untung puluhan tahun meski melanggar, tidak ditindak dan digugat.";
Selain itu Ahok juga membongkar Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) di Jatinegara karena tidak berizin, dulunya rumah tinggal beralihfungsi menjadi tempat ibadah.
6. Ahok korupsi dalam kasus Sumber Waras!
Jawab: Singkatnya, kasus Sumber Waras muncul karena ada perbedaan harga NJOP versi BPK (7 juta) berpatok jl. Tomang Utara dan Pemprov DKI (20 juta) berpatok jl. Kyai Tapa. Karena itu ada tuduhan bawa negara rugi ratusan miliar. Wakil Ketua KPK pun menyatakan, “Kami harus yakin betul di dalam kejadian itu ada niat jahat (mens rea). Kalau hanya kesalahan prosedur, tetapi tidak ada niat jahat, ya susah juga,".
Banyak Ahok haters yang menggoreng kasus ini, hingga Ratna Sarumpaet menuduh Ahok sudah membeli tentara, kepolisian, hingga KPK. Lucunya, Presiden pun tidak bisa membeli KPK. Ingat besan SBY Aulia Pohan yang dicokok KPK? Silahkan Anda sendiri yang menilai.
7. Ahok reklamasi teluk Jakarta untuk pengembang, bukan masyarakat luas
Jawab: Pertama-tama, reklamasi sudah terjadi sejak lama di berbagai negara: Belanda, Hong Kong, Singapura, Dubai, dan lain lain. Sebenarnya, Taman Impian Jaya Ancol yang didatangi jutaan warga, cakung, cilincing, pluit, muara angke sebenarnya adalah reklamasi yang terjadi dari zaman Ali Sadikin. Intinya reklamasi bukan hal baru dan terjadi dimana-mana, kenapa baru heboh sekarang?
Apakah reklamasi merusak lingkungan? Jawabnya iya. Apapun yang manusia bangun di atas bumi ini merusak lingkungan. Rumah yang Anda tinggali dengan fondasi beton itu merusak lingkungan. Jalanan yang diaspal itu merusak lingkungan. Air yang harusnya mudah menyerap ke tanah jadi sulit. Tanah yang harusnya bisa tumbuh pohon jadi tumbuh beton. Sama halnya di laut maupun di darat.