Mohon tunggu...
Joni Setiyawan
Joni Setiyawan Mohon Tunggu... Guru - Guru di sebuah madrasah

Seorang yang simple dan lebih berpikir subtantif

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Meningkatkan Diri dengan Wisata Literasi

29 Desember 2017   23:04 Diperbarui: 2 Januari 2018   23:31 544
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Setelah menyelesaikan pembelajaran menulis, berwisata ke musium sangiran

Banyak yang bertanya kepada saya tentang apa itu kegiatan Wisata Literasi yang baru saja saya ikuti. Pertanyaan mereka saya jawab dengan mengirimkan link tulisan Master Johan Wahyudi tentang Wisata Literasi di Kompasiana. Setelah mereka membacanya sebagian besar dari mereka makin penasaran dengan kegiatan Wisata Literasi tersebut. 

Bahkan banyak diantara mereka yang merasa sangat menyesal. Mengapa? Karena mereka tidak mengetahui informasi tentang wisata literasi tersebut sebelumnya. Akibatnya, mereka tidak bisa mengikuti kegiatan tersebut.

Apakah itu kebiasaan banyak orang di antara kita apa ya? Merasa menyesal dengan suatu momen yang  sudah berlalu. Kebiasaan yang baru menyadari setelah kegiatan dilaksanakan. Menyesali karena momen itu ternyata sangat memberi manfaat. Penyesalan yang tiada berguna lagi. Padahal jauh hari sebelum kegiatan itu terlaksana, juga sudah saya share di berbagai media sosial yang saya punya.

Kebiasaan dari banyak orang yang berada diantara kita apa ya? Harus menunggu lebih dulu sesuatu itu terjadi dan kemudian orang lain merasakan manfaatnya? Juga menunggu untuk mengetahui akan menjadi seperti apa sesuatu itu? Jika menyenangkan dan ada manfaat yang lebih besar kemudian merasa menyesal ketika tidak ikut.

 Di sisi lain akan merasa sangat senang dan mengucapkan syukur ketika tidak ikut? Sehingga ketika sesuatu itu tidak sukses atau tidak menyenangkan dan tidak ada manfaat yang diperolehnya hatinya menjadi senang? Sungguh memprihatinkan.

Apa sih sebenarnya wisata Literasi ini?

Setelah menyelesaikan pembelajaran menulis, berwisata ke musium sangiran
Setelah menyelesaikan pembelajaran menulis, berwisata ke musium sangiran
Wisata Literasi merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh EDU Training Center. Pelaksanaanya selama dua hari di gedung Edu Training Center. Sejak tanggal 26 sampai 27 Desember 2017 kami di tempa oleh sang master Jo ( sebutan untuk Bapak Johan Wahyudi ). Dengan wisata literasi, saya menjadi memiliki keberanian untuk menulis. Awalnya saya hanya ikut menyimak di WAG ( Whatsapp Group ) Guru Menulis. 

Namun ketika master Jo menginformasikan jika akan ada pelatihan menulis, dengan serta merta mendaftar ikut kegiatan tersebut. Dengan berinvestasi Rp. 500.000 saya bisa mendapatkan makan 3 kali dalam 2 hari, menginap di gedung EDU, berwisata di museum Sangiran dan yang tidak kalah fantastisnya adalah mendapatkan ilmu menulis artikel, buku dan membuat PTK ( Penelitian TIndakan Kelas ). Selain fasilitas tersebut di atas, pelatihan di EDU training center ini sangat berbeda dengan pelatihan menulis sejenisnya. 

Karena di akhir pelatihan, kami seluruh peserta dibawa ke penertbit buku yang sangat besar yaitu Penerbit Tiga Serangkai. Di sinilah kami bias berinteraksi secara langsung dengan General marketing, para editor dan para lay outer. Sehingga kami tau proses dan cara sebuah buku itu terbit dan dijual dipasaran. Dari kegiatan Wisata Literasi ini, menjadikan saya berani untuk mencanangkan sebuah resolusi di tahun 2018. Resolusi saya adalah terciptanya 1 buah buku dan artikel saya bisa di muat di media masa.

Bertemu dengan editor Penerbit Tiga Serangkai
Bertemu dengan editor Penerbit Tiga Serangkai
Entahlah, yang pasti hanya orang-orang yang berani mengambil keputusan secara tegas yang akan berhasil. Hanya mereka yang berani mengambil resiko apapunlah yang akan berbuat sesuatu. Dengan keberanian tersebut, maka tantangan apapun yang dihadapi di lapangan akan diterima dengan lapang dada. Tantangan akan selalu diterima sebagai bentuk ikhtiar untuk mendapatkan sesuatu yang lebih berharga dari sekedar menjadi pendengar. 

Dengan begitu maka seseorang tersebut menjadi tahu apa yang akan terjadi setelahnya. Hanya karena keyakinan dan keberanianlah maka hikmah terbaikpun akan selalu dapat diambilnya.

Dapat disimpulkan bahwa, hanya orang-orang yang bisa beranjak dari zona nyaman sajalah yang akan mendapatkan kesempatan pertama dalam hal apapun. Juga hanya mereka yang berani mengambil keputusan untuk memulai langkahlah yang akan merasakan sebuah keberhasilan itu. Tentu dengan segala pernik dan liku liku pengalaman yang tidak selalu menyenangkan. Namun semua akan terbingkai menjadi pengalaman berharga yang memberi kontribusi terbaik untuk kemajuan dan keberhasilan seseorang dalam mencapai harapannya. Semoga bermanfaat

Gombong, 29122017

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun