Mohon tunggu...
Jonacrs
Jonacrs Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Tugas

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Membangun Persatuan: Upaya Mengatasi Disintegrasi

10 September 2024   10:45 Diperbarui: 10 September 2024   19:08 77
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

"Integritas adalah inti dari semua keberhasilan." - R. Buckminster Full

Indonesia merupakan negara yang sangat beragam mulai dari Budaya, Suku, dan masih banyak lagi. Perbedaan yang ada di negara ini dibentuk menjadi satu di dalam Bhinekka Tunggal Ika, supaya masyarakat yang sangat beragam dapat hidup saling melengkapi dan saling menolong walaupun memiliki perbedaan satu sama lain, tapi karena perbedaan itu juga Bangsa Indonesia dapat terpecah belah.

              Itu kenapa kita perlu memahami konsep integritas, integritas nasional merupakan satu proses persatuan dari keberagaman yang ada. Intergrasi Nasional disusun dari kata Integrasi dan Nasional yang masing-masingnya memiliki arti yang berbeda.Berdasarkan KBBI Integrasi adalah pembauran sehingga menjadi suatu kesatuan yang utuh,dan Nasional berarti bersifat kebangsaan atau meliputi satu bangsa. "Integrasi nasional adalah penyatuan bagian-bagian individu masyarakat menjadi satu kesatuan atau satu keutuhan yang lebih utuh, atau penyatuan banyak komunitas kecil ke dalam satu negara." -- Howard Wriggins

              Integrasi nasional dapat dilihat dari dua dimensi yaitu dimensi vertikal dan juga dimensi horizontal. Dalam dimensi vertikal integrasi merupakan upaya menyatukan persepsi, keinginan dan harapan yang berbeda beda di lingkungan masyarakat Indonesia. Sedangkan dimensi horizontal merupakan upaya untuk mewujudkan persatuan di antara perbedaan-perbedaan yang ada dalam masyarakat itu sendiri, seperti perbedaan, suku, ras, agama, dan masih banyak lagi.

            Dari sejarah yang ada, kita bisa melihat konsep Integritas tersebut, bisa di lihat dari perjuangan bangsa Indonesia melawan penjajah di masa lalu, hal tersebut bisa menjadi pendorong atau contoh bagi integrasi nasional. Rasa senasib dan seperjuangan itu juga bisa digunakan agar tercipta persatuan Indonesia. Selain itu, keberagaman yang ada di Indonesia seperti keberagaman budaya, bahasa, dan adat, Alih-alih menjadikannya sebagai sumber konflik, perbedaan tersebut bisa menjadi faktor pendorong untuk terjadinya konsep integrasi nasional. Dengan adanya keinginan untuk bersatu, masyarakat Indonesia dapat hidup dengan damai.

            Tetapi, menerapkan konsep integrasi nasional tidak semudah yang di bayangkan. Keberagaman masyarakat Indonesia yang melibatkan perbedaan suku, bahasa, dan budaya sering kali menjadi penghambat integrasi nasional, dan juga bisa menimbulkan perpecahan. Ketidakmerataan pembangunan antar wilayah di Indonesia bisa juga menjadi faktor penghambat integrasi. Kesenjangan ekonomi dan sosial antar daerah dapat menciptakan ketidakpuasan yang mengakibatkan perpecahan.

            Organisasi Papua Merdeka (OPM) merupakan organisasi yang didirikan pada 1965 untuk mengakhiri pemerintahan provinsi Papua dan Papua Barat di Indonesia yang sebelumnya dikenal sebagai Irian Jaya serta untuk memisahkan diri dari Indonesia, lalu ada, Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang merupakan sebuah organisasi separatis yang memiliki tujuan supaya Aceh lepas dari NKRI. Pemberontakan dan gerakan separatis ini yang dapat menghambat bagi terciptanya konsep integrasi nasional di Indonesia, gerakan - gerakan  separatisme ini dapat menimbulkan perpecahan di negara kita Indonesia.

            Upaya yang bisa dilakukan sebagai masyarakat Indonesia, yaitu, dengan bersikap empati, tenggang rasa, dan toleran terhadap kepada sesama. Menjalankan kewajiban di lingkungan manapun dengan sebaik mungkin. Tidak bertindak semena-mena atas dasar kuasa yang dimiliki. Tidak menciptakan kelompok-kelompok tertentu yang dapat mengancam integritas bangsa. Masyarakat juga dapat meningkatkan wawasannya tentang ideologi kita, yaitu Pancasila, dan dapat menerapkan konsep Bhinekka Tunggal Ika.

            Selain itu, upaya bangsa Indonesia dalam mengatasi ancaman yang ada bisa di bagi menjadi empat bagian, bidang ideologi dan politik, bidang ekonomi, bidang sosial budaya, dan bidang pertahanan keamanan.

Pertama, dalam bidang ideologi dan politik, upaya dapat dilakukan dengan cara memperkuat konsep ideologi, yaitu Pancasila. Pancasila merupakan dasar dari negara Indonesia, yang harus di lakukan oleh setiap masyarakat Indonesia. Dalam politik, pemerintah dapat memperkuat kepercayaan rakyat dengan cara mengegakkan pemerintahan yang bersih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun