Mohon tunggu...
Ajo Mirul
Ajo Mirul Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Cara Menghilangkan Jerawat dengan Buah-buahan Alami dan Segar

28 Agustus 2018   17:57 Diperbarui: 28 Agustus 2018   18:04 1084
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Bagi anak muda, jerawat menjadi masalah yang harus dilalui. Karena pertumbuhan jerawat disebabkan oleh hormon petumbuhan. Jerawat juga sebagai pertanda seseorang berada di satu fase diantara anak dan dewasa yaitu masa remaja. Namun, dengan kehadiran jerawat membuat orang menjadi risih, tidak tenang dan kurang percaya diri. 

Jerawat membuat wajah menjadi tidak sedap dipandang mata. Oleh karena itu, tidak sedikit yang mencari-cari cara menghilangkan jerawat. Mulai dari obat-obatan kimia hingga bahan alami seperti buah dan sayuran. Daripada mengambil resiko terhadap pemakaian obat-obatan, lebih baik gunakan bahan alami saja. Banyak sekali buah dan sayuran yang ampuh untuk menghilangkan jerawat. Selain untuk perawatan, bahan alami tersebut sangat bagus untuk kesehatan tubuh, kesegaran wajah dan kulit.

Beberapa buah dan sayur alami yang dapat digunakan untuk meghilangkan jerawat sebagai berikut:

1. Lemon

Lemon sebagai buah yang segar mampu mengatasi masalah jerawat di wajah. Kandungan khasiat dalam buah ini tidak hanya menghilangkan jerawat, ia juga dapat mencerahkan kulit sehingga wajah menjadi cerah bersinar.

2. Alpukat

Buah ini enak sekali kalau dibuat jus, tetapi tidak hanya itu. Alpukat kerap sering juga digunakan untuk menghilangkan jerawat di muka. Kandungan vitamin pada alpukat bisa mengurangi peradangan pada wajah. Penggunaan alpukat sering juga dicampur dengan bahan lain untuk masker wajah. Biasanya dikombinasikan dengan Madu.

3. Jeruk Nipis

Penyedap makanan yang satu ini tidak kalah penting untuk menghilangkan jerawat. Dengan kadar vitamin C yang tinggi, jeruk nipis mampu mengusir bakteri penyebab berkembangnya jerawat di wajah.

4. Pepaya

Buah pepaya biasa disantap saat sarapan pagi, karena kesegarannya ia jadi enak untuk dinikmati di awal hari. Namun, siapa sangka pepaya juga cocok digunakan untuk menghilangkan jerawat. Selain banyak kandungan vitamin, pada pepaya juga terdapat antioksidan yang mampu mencegah tumbuhnya jerawat baru.

5. Bengkoang

Buah yang satu ini sangat populer digunakan untuk masalah jerawat dan sangat manjur sekali khasiatnya. Bahkan produk kecantikan banyak juga yang menggunakan campuran bengkoang di dalamnya. Tentu saja penggunaan buah aslinya lebih bagus daripada menggunakan obat kimia tersebut.

6. Mentimun

Sebagai buah sayur pelengkap makanan, mentimun juga sering digunakan untuk perawatan wajah. Vitamin yang ada pada mentimun dapat memberi nutrisi pada wajah, jadi wajah menjadi lebih segar kelihatannya.

7. Apel

Pada buah apel, yang digunakan untuk menghilangkan jerawat adalah saripatinya. Jadi dalam bentuk cair, cuka sari apel bisa digunakan sebagai campuran pembuat masker, untuk mencuci wajah, bahkan juga diminum setiap hari.

8. Tomat

Merahnya buah tomat sangat menggoda untuk perawatan wajah. Selain berkhasiat untuk kesehatan mata, vitamin pada tomat juga bagus untuk kesehatan kulit muka. Cara menghilangkan jerawat dengan tomat juga cukup mudah dilakukan.

9. Wortel

Wortel banyak sekali khasiatnya. Buah kesukaan kelinci ini dapat mencegah kanker, stroke, jantung koroner dan penyakit kronis lainnya. Wortel juga dapat menguatkan syaraf mata, menjaga ginjal serta juga mampu menghilangkan jerawat.

Dan masih banyak lagi lainnya. Ada juga putih telur, madu, kulit jeruk dan lidah buaya yang bisa digunakan untuk menghilangkan jerawat di wajah. Banyak sekali bahan alami yang mudah dan murah didapatkan untuk menghilangkan jerawat. Daripada melakukan perawatan yang harganya tidak murah dan belum tentu sesuai dengan kulit wajah. Maka cara menghilangkan jerawat dengan bahan alami diatas dapat kamu lakukan di rumah dengan gampang. Semoga bermanfaat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun