Pilgub Jateng : Relawan Ganjar-Yasin Mulai Koordinasi Untuk Langkah Dukungan
Penggalangan dukungan padapilgub Jateng 2018 untuk pasangan Ganjar Pranowo dan Gus Yasin makin masif. Para pendukung pasangan ini terlihat mulai berkoordinasi satu sama lain untuk langkah dukungannya.
Ketua pelaksana Harian Santri Gayeng, MA Haidar, mengatakan jika perwakilan kelompoknya sudah bertemu dengan perwakilan lainnya utuk berkoordinasi memenangkan pasangan nomor urut satu dalam pilgub.
"Kami dari Santri Gayeng sudah bertemu pimpinan Dulur Ganjar. Kita susun program bersama agar gerakan tidak tumpang tindih dan ada satu koordinasi," kata Haidar di Posko Santri Gayeng Semarang, Jalan Sumbing, Semarang
Tim Pemenangan Pasangan Ganjar-Yasin Pada Pilgub Jateng Mulai Kumpulkan Massa.
Pada saat kampanye untuk pilgub Jateng mendatang menuru Haidar  saat ini anggota Santri Gayeng Di Jawa Tengah telah terkumpul sebanyak 70 ribu orang. Sedangkan untuk relawan Dulur Ganjar relawan pendukungnya sekitar 60 ribu orang hal itu disampaikan oleh ketua umum Dulur Ganjar, Wisnu Brata.
"Kami menargetkan awal Mei sudah mencapai 100 ribu relawan," kata Wisnu.
Wisnu juga menjelaskan jika semua relawan tergabung maka akan bagus untuk pergerakan kemenangan pasangan Ganjar-Yasin.
"Para relawan harus satu nafas, sesuai arahan Mas Ganjar, tidak boleh ada hoax dan fitnah, ini intinya," tegas Wisnu.
Banyak Pendukung Lain Yang Mendukung Ganjar-Yasin Pada Pilgub Jateng
Sampai saat ini tidak hanya Santri Gayeng dan Dulur Ganjar saja memberikan dukungan untuk pasangan Ganjar-Yasin agar menang pada pilgub Jateng.
Banyak juga sejumlah kelompok yang menyatakan jika mereka ingin pasangan Ganjar-Yasin bisa menang sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur pada periode 2018-2023. Mereka anatar lain adalah barisan Perempuan Gayeng, Barikade Gus Dur, Forum Relawan Demokrasi, Jateng Gaya, Kancane Ganjar, dan Brayat Ganjar.
Tidak ketinggalan tiga poros relawan Jokowipun juga ikut membantu mendukung pasangan nomor urut satu yaitu Pro Jokowi (Projo) Jateng, Seknas Jokowi Jateng, serta Bara JP.
Dalam pilgub Jateng mendatang tim kemenangan pasangan Ganjar-Yasin mulai berkoordinasi satu sama lain agar bisa sama-sama menyatukan satu  tujuan memenangkan pasangan nomor urut satu ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H