Bukan tidak mungkin mereka yang ingin mendukung tim kesayangannya, menikmati pertandingan agar anak-anak memiliki pengalaman mengesankan, justeru bisa tidak berminat lagi untuk datang ke stadion.
Stadion sendiri bisa terkena larangan menggelar pertandingan-pertandingan penting di masa mendatang. Meski stadion ini bukan milik klub, namun jika sampai dilarang menggelar laga akan membuat klub harus pindah kandang. Ini jelas tak hanya berpengaruh pada pengeluaran klub, tapi juga mempengaruhi moral tim dan suporter setia.
Harapan dan pesan dari pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak dan mengetahui dampak dari menyalan flare atau Pitch Invation pada dasarnya adalah menjaga rumah sendiri, menjaga klub kesayangan.
Bagi Persib ini kesempatan emas memboyong trofi juara setelah 10 tahun lepas dari genggaman. Meraih mimpi itu terasa sempurna di pertandingan kandang para pendukungnya menunjukkan kematangan dan kedewasaannya.
Tak hanya magis yang ditunjukkan untuk membuat para pemain Persib beraksi habis-habisan dan solid, tapi juga pujian fantastis kesekian kalinya bagi bobotoh.***
Â
 Â
Â
Â
Â
Â