STIM Sukma menjalin kerja sama dengan  Kelurahan Sei Mati Kec. Medan Labuhan pada Sabtu 16 April 2022, pada bidang pengabdian masyarakat.
Kegiatan ini dihadiri tim dosen dan Ketua Yayasan  STIM Sukma Ibu Dr. Wardayani ,SE,M.Si, dan Kepala Lurah Sei Mati Kec.Medan Labuhan, Bapak Eko Hartadi, S.STP, M.APP.
Ibu Dr.Wardayani menyampaikan nantinya STIM Sukma akan  melakukan kegiatan pengabdian masyarakat dengan orientasi merdeka belajar kampus merdeka, serta juga melakukan kegiatanÂ
pendidikan dalam bidang Manajemen Pemasaran, Manajemen Keuangan, Manajemen Pariwisata, Manajemen Informatika, dan Manajemen Perkantoran.
Adapun susunan tim yang terlibat dalam kegiatan ini yaitu:
1.Kepala Prodi Manajemen dan Kepala Prodi Manajemen Perusahaan, STIM SukmaÂ
2.Kepala LPPM STIM Sukma
3.Kepala Kelurahan Sei Mati Kecamatan Medan Labuhan
4.Kepala Lingkungan XVIII Sei Mati
5.Dosen dan karyawan di lingkungan STIM Sukma MedanÂ
6.Aparat dan warga Kelurahan Sei Mati Kecamatan Medan Labuhan
7.Mahasiswa/i Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Sukma Medan
Kegiatan ini dimulai sejak 16 April 2022 sampai dengan 16 April 2027 atau untuk masa 5 (lima) tahun terhitung sejak ditandatangani oleh kedua belah pihak di Medan.
PenulisÂ
JM
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H