Mohon tunggu...
Jimmy S Harianto
Jimmy S Harianto Mohon Tunggu... Jurnalis - Mantan Redaktur Olahraga dan Desk Internasional Kompas

Redaktur Olahraga (1987-1993), Wakil Redaktur Opini dan Surat Pembaca (1993-1995), Redaktur Desk Hukum (1995-1996), Redaktur Desk Features dan Advertorial (1996-1998), Redaktur Desk Internasional (2000-2003), Wakil Redaktur Kompas Minggu (2003-2008), Redaktur Desk Internasional (2008-2012)

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Gol Cantik Rumakiek dan Samir di Asian Games

20 September 2023   04:15 Diperbarui: 20 September 2023   08:32 921
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kapten tim Indonesia Rizky Ridho (kiri) dan kiper Ernando Ari (Foto Tribunnews)

Indonesia baru dua kali nyaris mendapatkan medali selama 19 kali mengikuti pesta olahraga Asia ini sejak 1951. Itupun gagal meraih perunggu. Terjadi pada Asian Games 1954 Manila, ketika Indonesia dihadang untuk mendapatkan medali perunggu oleh Myanmar 5-0. Gagal juga meraih perunggu di Asian Games 1986 Seoul, dihadang Kuwait 5-0.

Negeri paling sukses di cabang sepak bola Asian Games adalah Korea Selatan 5 kali juara pada Asian Games 1970 Bangkok, Asian Games 1978 Bangkok (juara bersama Myanmar), Asian Games 1986 Seoul, Asian Games 2014 Incheon Korea, Asian Games 2018 Jakarta.

Iran empat kali juara pada Asian Games 1974 Teheran, Iran, lalu Asian Games 1990 Beijing, Asian Games 1998 Bangkok dan Asian Games 2002 Busan, Korea. China dua kali juara pada Asian Games 1954 Manila, Filipina dan Asian Games 1958 Tokyo Jepang.

Masing-masing dua kali juara, adalah India pada Asian Games 1951 New Delhi, dan Asian Games 1962 Jakarta. Republik Rakyat China juara di Asian Games 1954 Manila dan Asian Games 1958 Tokyo, Jepang. Myanmar juara di Asian Games 1966 Bangkok, Thailand, dan di Asian Games 1970 Bangkok.

Masing-masing satu kali juara adalah, Korea Utara di Asian Games 1978 (juara bersama Korea Selatan), Irak juara di Asian Games 1982 New Delhi, Usbekistan juara di Asian Games 1994 Hiroshima, Jepang. Qatar juara di Asian Games 2006 Doha, Qatar. Lalu Jepang juara di Asian Games 2010 Guangzhou, China.

Penyisihan Grup

Untuk Asian Games 2022 (baru dilangsungkan 2023 karena terhalang wabah  Covid), Indonesia berada di Grup F bersama Kirgistan dan China Taipei. Sedangkan grup-grup penyisihan lain adalah Grup A terdiri dari Banglades, Myanmar, China dan India.

Grup B terdiri dari Vietnam, Mongolia, Arab Saudi, Iran. Grup C terdiri dari dua tim saja, Usbekistan dan Hongkong. Lantara, Afghanistan dan Suriah mengundurkan diri. Grup D terdiri dari Jepang, Qatar, Palestina. Grup D terdiri dari Bahrein, Thailand, Ko0rea Selatan dan Kuwait. *

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun