Mohon tunggu...
Jimmy S Harianto
Jimmy S Harianto Mohon Tunggu... Jurnalis - Mantan Redaktur Olahraga dan Desk Internasional Kompas

Redaktur Olahraga (1987-1993), Wakil Redaktur Opini dan Surat Pembaca (1993-1995), Redaktur Desk Hukum (1995-1996), Redaktur Desk Features dan Advertorial (1996-1998), Redaktur Desk Internasional (2000-2003), Wakil Redaktur Kompas Minggu (2003-2008), Redaktur Desk Internasional (2008-2012)

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Artikel Utama

Juara Tenis Australia Open Itu Pemain Kriket

30 Januari 2022   07:00 Diperbarui: 30 Januari 2022   16:52 1038
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ketika pukulan passing shot menyilang Ashleigh Barty di sisi forehand Danielle Collins tak tersentuh sama sekali oleh lawannya, Barty pun memekik sekuat tenaga. Aaaaarrghh... Setelah menyalami lawan, Barty pun meletakkan raketnya. Lalu memekik lagi keras-keras. 

Barty Sabtu petang (29/1/2022) itu menjadi perempuan Australia pertama dalam 44 tahun terakhir yang mampu mewujudkan mimpi rakyat negerinya jadi juara Australia Open.

Petenis putri terakhir Australia yang mampu tampil sebagai juara di Australia Open adalah Chris O'Neil tahun 1978. Itupun ketika turnamen seri Grand Slam Australia Open masih dilangsungkan di lapangan rumput Kooyong di pinggiran timur Melbourne. 

O'Neil yang waktu itu berusia 21 tahun mengalahkan petenis Amerika Serikat, Betty Nagelsen dua set langsung. O'Neil yang kini 69 tahun, ikut menyaksikan kemenangan gemilang Ashleigh Barty.

Ashleigh Barty (25) petenis nomor satu dunia mengakhiri 44 tahun masa paceklik Australia tanpa juara di turnamen tenis kandang sendiri, Australia Open. Barty, Sabtu (29/1/2022) kali ini Barty juga mengalahkan petenis Amerika Serikat, Danielle Collins. 

Namun bukan di lapangan rumput Kooyong lagi. Akan tetapi di lapangan plexi pave, lapangan keras sintetik yang berwarna biru di Melbourne Park. Sekaligus Ashleigh Barty menjadi petenis pribumi Australia pertama setelah Evonne Goolagong Cawley yang juga juara Australia Open (Australia Terbuka) pada 1974, 1975, 1976, 1977.

Emosi Barty pun tertumpah. Barty berteriak sekeras-kerasnya, setelah pukulan terobosan terakhir ke sisi forehand Danielle Collins sama sekali tak tertepis. Barty pun mengakhiri angka tie break 7-6 (7-2) setelah lebih dulu ketinggalan jauh, 1-5, menyamakan kedudukan 5-5, dan sempat ketinggalan 5-6 dan toh bisa memaksa lawan dalam pertarungan angka tie break. Set pertama Barty lebih dulu menang 6-3.

 "Saya bangga sebagai perempuan asli Ngarigo. Saya sungguh sangat, sangat bangga saya pribumi," kata Ashleigh Barty, disambut sorak-sorati penonton. Barty juga mengungkapkan tentang pelampiasan emosinya, teriak sejadi-jadinya, setelah meraih poin terakhir kemenangannya atas Danielle Collins. 

Apalagi ia sempat ketinggalan sedemikian jauh pada set penentu itu. "Saya pikir ini tidak nyata. Sungguh tak tahu apa yang saya harus lakukan, dan saya rasakan. Hanya mengungkapkan emosi.... luar biasa malam ini," kata Barty pula dalam pidato kemenangannya.

Tak seperti ketika ia menjuarai Perancis Terbuka (2019) dan Wimbledon (2021). Waktu itu ekspresi kemenangan Ashleigh Barty terkesan datar, dingin dan biasa-biasa saja. Padahal ia mengulang satu sukses yang pernah dilakukan legenda tenis Australia Margaret Court. Court dia juara Perancis Terbuka 1962, 1964, 1969, 1970, 1973.

Dalam pidato kemenangannya di Melbourne, (saya hanya menyaksikan melalui siaran langsung Bein Sport. Tahun 1991 saya pernah menonton langsung di Melbourne Park saat jaya-jayanya Monica Seles dan Steffi Graf), Ashleigh Barty mengaku bangga sebagai wanita pribumi dari Ngarigo. Dan merasa terhormat, ketika wanita pribumi pendahulunya Evonne Goolagong Cawley pun menyalami kemenangannya Sabtu petang itu.

Sempat Berhenti Tenis

Selama 44 tahun sejak kemenangan Chris O'Neil di Kooyong, praktis Australia seperti mengalami masa kekeringan, tanpa juara lagi di turnamen di kandang sendiri. Bahkan di putra, setelah kehebatan Rod Laver (1969), Ken Rosewall (1971, 1972), John Newcombe (1973, 1975), Mark Edmonson (1976), Australia yang dulu di tahun 1970-an dikenal sebagai gudangnya jago tenis, tiba-tiba surut.

Bahkan bintang-bintang tenis Australia setelah itu seperti, juara Wimbledon Pat Cash, ataupun Pat Rafter, Lleyton Hewitt, Sam Stosur boleh berjaya dan mampu meraih gelar juara tenis seri Grand Slam di belahan lain di dunia. 

Ashleigh Barty/ Sumber: AFP via news9live.com
Ashleigh Barty/ Sumber: AFP via news9live.com

Namun mereka ini tak pernah mampu tampil sebagai juara di turnamen Grand Slam di kandang sendiri. Dari tahun ke tahun, gerutu masyarakat tenis Australia tak pernah henti menyesalkan, mengapa Australia gagal terus dan tak lagi melahirkan jago-jago tenis.

Menghadapi tekanan mental seperti ini, Ashleigh Barty yang pernah digadang-gadang  oleh publik Australia ketika ia berhasil tampil sebagai juara tenis Wimbledon Junior 2011, sempat merasa tak tahan tekanan. Ia berhenti bermain tenis pada 2014. 

Setahun kemudian main di Liga Kriket Profesional Perempuan (WBBL) memperkuat Brisbane Heat. Dan di sela-sela jadwal padat liga kriket, Barty masih menyempatkan mengayun raket bersama pelatih tenis semasa yuniornya, Jim Joyce di West Brisbane Tennis Club. Karena ia merasa, bahwa suatu ketika ia pasti akan kembali bermain tenis. (Associated Press, 9 Juni 2019).

Barty mengaku, saat-saat bersama pemain-pemain profesional kriket, adalah saat-saat yang justru mengembalikan niat kuatnya untuk kembali meraih prestasinya di dunia tenis. Pergaulannya dengan pemain-pemain kriket kelas internasional Australia seperti Beth Mooney dan Jess Jonassen, sungguh justru  merupakan pengalaman berharga yang justru 'menyelamatkan' karir tenisnya.

Pelatihnya, Craig Tyzzer membenarkan, keputusan  Barty untuk berhenti sejenak bermain tenis pada 2014 merupakan keputusan yang benar. "Saya tidak yakin ia bisa bersaing di level atas, kalau saja ia tidak melakukannya," kata Tyzzer, "Itu justru keputusan terbaik yang pernah dia lakukan... menjauh sementara dari tenis," katanya. Saat itu, menurut Tyzzer, adalah saat Barty menilai kembali perjalanan hidupnya. Tiga tahun (Barty) absen adalah hal yang luar biasa, kata pelatih tenis itu pula.

Selain menemukan dorongan dan kepercayaan diri dari kalangan pemain-pemain terkemuka kriket internasional negerinya, Ashleigh Barty juga mendapat banyak dorongan pribadi dari petenis legendari asli pribumi Australia, Evonne Goolagong Cawley. Selain menjadi teman pribadinya, Evonne adalah juga mentor dan idolanya.

"Kami ada kejutan," kata pembawa acara Australia Open, yang juga mantan petenis top Australia Todd Woodbridge. Ada tamu spesial yang akan memberikan hadiah pialanya, kata Woodbridge. 

Ternyata, tamu spesial itu adalah Evonne Goolagong Cawley, "Tiley (Craig Tyzzer) rupanya mau bikin kejutan, menyimpan rahasia itu. Terakhir ketemu dia (Evonne Goolagong Cawley) bulan lalu, dan aku pikir ia nggak bisa datang. Sungguh itu sesuatu bagi saya, bisa memberinya pelukan...," ungkap Ashleigh Barty pula. *

JIMMY S HARIANTO (30/01/2022)

Ashleigh Barty ketika main di liga profesional kriket wanita Australia/Instagram Ashleigh Barty
Ashleigh Barty ketika main di liga profesional kriket wanita Australia/Instagram Ashleigh Barty

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun