Harga tiket masuk Curug Sawer Rp15.000 per orang untuk dewasa, sedangkan untuk anak -- anak dikenakan Rp10.000 per anak. Namun jika membeli tiket Jalur Hijau sudah tidak perlu membayar lagi.
4. Flying Fox
Wahana yang satu ini menjadi primadona di Situ Gunung yang membentang sepanjang 733 meter melewati danau Situ Gunung dengan ketinggian 200 meter.
Namun tak perlu khawatir ketika menaiki wahana flying fox, karena telah melalui serangkaian proses uji coba serta menggunakan pengaman ganda yang berstandar internasional.
Selain itu ada syarat untuk menaiki flying fox yaitu berat badan maksimal 100 kg, usia maksimal 50 tahun, dan tidak ada riwayat penyakit jantung.
Pengalaman saya ketika mencoba flying fox ini sungguh menakjubkan. Niat awal ingin teriak tipis -- tipis, eh..setelah berada di atas, saya dibuat takjub dengan keindahan Mahakarya-Nya.
Pemandangan danau yang dikelilingi pohon damar, danau Situ Gunung dari ketinggian merupakan pengalaman yang tidak akan terlupakan.
Untuk menaiki wahana ini dikenakan Rp150.000 per orang, dan harga terebut diluar harga tiket Jalur Hijau.
Seru, kan! Petualangan ini pun selesai dan saya bersama teman mengakhiri perjalanan ini dengan kembali menggunakan kereta Pangrango menuju Stasiun Bogor. Sampai jumpa di petualangan selanjutnya.***