Konsep desain yang dipilih oleh tim mahasiswa KKNT SDN Cipaku 01 adalah suasana perbukitan dengan adanya sebuah pohon yang rindang sebagai tempat yang sangat nyaman untuk mendapatkan ilmu-ilmu baru dan berguna untuk masa depan. Selain itu ada juga sentuhan desain bunga-bunga sakura menjadikan pojok belajar menjadi tempat yang sangat indah untuk belajar.
Pembuatan pojok belajar ini juga dimanfaatkan untuk tempat pelaksanaan pendampingan pembajaran daring siswa yang terdampak Covid-19. Pembuatan pojok belajar ini diharapkan dapat bermanfaat bagi SDN Cipaku 01, dan juga diharapkan kedepannya setelah situasi dan kondisi kembali kondusif dapat digunakan sebagai tempat membaca dan belajar siswa SDN Cipaku 01.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H