Ende, Wologai - Ke 3 kandidat calon Kepala desa Wologai hari ini 21 Oktober 2022 paparkan Visi dan Misi di hadapan Masyarakat Desa WologaiÂ
Pemaparan visi dan Misi itu merupakan salah satu Agenda yang di tentukan panitia Pilkades serentak di desa Wologai.
Di hadapan masyarakat desa, dari pantauan awak media, ke 3 calon kepala desa itu masing -masing menyampaikan gagasan mereka untuk membangun Desa. Mulai dari penataan Birokrasi pemerintah Desa, pembangunan Ekonomi dan pemberdayaan masyarakat desa.Â
Ke 3 kandidat itu diantaranya, Antonius Wara dengan Nomor urut 1, Andreas Ba'u dengan nomor Urut 2 dan Siprianus Pani dengan Nomor urut 3.
Yoseph Nai mewakili Tokoh adat sewilayah desa Wologai mengatakan bahwa Pilkades adalah pesta demokrasi dan masyarakat diajak untuk ikut terlibat dalam menentukan pemimpinnya selama 6 tahun yang akan datang.Â
Menurutnya, segenap masyarakat desa Wologai akan memiliki pemimpin yang sesuai dengan hati nuraninya, sebab yang menentukan adalah individu itu sendiri.Â
" Kita memilih tidak ada yang dipaksa, kita tidak diintimidasi dan kita memilih atas dasar kesedaran kita sendiri, sebab 5 detik kita di TPS akan menentukan 6 tahun yang akan datang", kata Yoseph.
 Mantan kepala Desa Wologai di tahun yang silam itu mengungkapkan bahwa ke 3 kader desa Wologai ini adalah calon pemimpin yang akan melayani masyarakat desa Wologai selama 6 tahun.
 Harapannya kepada masyarakat dan ke 3 calon kepala desa tersebut agar jaga Kedamaian dan persaudaraan yang sudah dibangun secara turun temurun.Â
Katanya kepala desa itu hanya 6 tahun menurut UU tetapi bersaudaraan itu sudah ada secara turun temurun.
 Ignasius Malo ketua panitia Pilkades serentak desa Wologai kecamatan Ende menuturkan bahwa pihaknya akan siap berproses dengan baik sesuai dengan peraturan yang berlaku.
 Dirinya bersama ke 10 orang anggota panitia akan menjalankan tugas yang di percayakan masyarakat untuk berproses pelaksanaan pesta demokrasi.Â
Selain itu panitia Pilkades menghimbau kepada seluruh peserta agar berpartisipasi dalam pemilihan di tanggal 25 Oktober.
 Ketua panitia menjelaskan bahwa jangan sia-siakan suaramu, mari berikan suara anda untuk memilih pemimpin desa 6 tahun mendatang.
 " Mari tentukan suara anda di TPS nanti, pilih lah pemimpin sesuai hati nurani anda masing-masing", jelasnya.Â
 ketua panitia Pilkades juga menjabarkan Kerja-kerja panitia sejak pembentukan panitia sampai dengan saat ini telah melaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
 Harapannya kepada ke 3 Calon kepala desa dan masyarakat,mari sukses Pilkades tahun ini dengan rasa aman dan nyaman penuh persaudaraan.Â
Kegiatan pemaparan visi dan Misi calon kepala desa tersebut di hadiri oleh seluruh masyarakat desa Wologai, tokoh adat, BPD, tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh perempuan.Â
Dan ke 3 calon Kepala desa Wologai sebelum menyampaikan Visi dan misi di awali membacakan ikrar bersama dan Penandatanganan pernyataan bersama agar siap menjaga kedamaian dan siap mendukung pemerintah yang nanti terpilih. *** JF.Mari
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H