3. Membuat sebuah palet warna
Dengan mempelajari dan membuat sebuah palet warna, kita bisa mendapatkan inspirasi. Kita bisa mengetahui warna apa saja yang cocok jika dipadukan satu sama lain.
4. Memperhatikan pencahayaan pada setiap ruangan
Pencahayaan dalam ruang sangat penting dalam pemilihan sebuah warna dinding. Selain adanya pengaruh intensitas cahaya, perubahan warna dinding juga dapat dipengaruhi oleh posisi sinar matahari.
Jenis lampu dapat mempengaruhi warna dinding sebuah ruangan, seperti lampu bohlam warna kuning dapat membuat warna kuning, orange dan merah menjadi semakin jelas. Pada lampu fluorescent warna putih cenderung bersifat dingin dan warna yang dihasilkan cenderung menegaskan warna biru dan hijau pada dinding.
5. Menggunakan cat yang berbeda pada setiap ruang
Pemilihan warna pada setiap ruang haruslah serasi. Keserasian yang dimaksud seperti warna furniture, dekorasi dan pencahayaan dapat mempengaruhi sebuah warna ruangan.
Contohnya seperti pada kamar tidur, pilih warna yang memberikan kesan rileks agar anda dapat merasa nyaman dan dapat cepat untuk tidur.