Mohon tunggu...
Bude Binda
Bude Binda Mohon Tunggu... pegawai negeri -

Langkah kecil kita mengubah dunia. Berpuisi di Http://jendelakatatiti.wordpress.com.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Pantai Samas Tak Seindah Dulu

10 April 2012   11:53 Diperbarui: 25 Juni 2015   06:47 784
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1334239728264437640

oleh Bude Binda Dahulu ketika saya masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) pernah ikut piknik ke Yogya yang diadakan SD tempat ku menuntut ilmu. Objek yang dikunjungi Bonbin Gembira Loka, Keraton, dan Pantai Samas. Begitu kagumnya saya melihat berbagai hewan di kebun binatang nan luas. Kancil yan berlarian, ular besar, gajah dan banyak lagi. Keraton juga mempesona saya dengan bangunannya yang cantik dan megah, kereta kencana, para abdi dalem yang anteng duduk bersila. Puncaknya saya dan teman-teman sangat heran dan takjub dengan keindahan pantai Samas. Angin yang kencang berhembus hingga topi pandan lebar yang saya beli terbang.....saya pun berlari-lari mengejar  topi di pantai berpasir yang luas dan bersih. Namun itu dulu...... Kemarin saya kembali ke pantai Samas.  Keindahan yang dulu saya saksikan ternyata telah berbeda. Lautnya, ombaknya yang berdebur, langit biru menjelang senja masih sangat indah. Sayang pasir yang dulu luas menghampar sudah menyempit. Mungkin karena pohon cemara dan bahkan ada sekumpulan genjer yang tumbuh di pantai? Kebersihan  pantai tak terjaga, banyak sampah plastik berserakan, kayu-kayu bakar yang menumpuk. Kesannya kumuh. Pemandangan yang dulu tak ada, beberapa kapal nelayan yang berlabuh di pantai. Anginnya masih besar, lautnya membiru, dan langit biru kemerahan menjelang senja. Lukisan Tuhan yang Maha Indah. [caption id="attachment_174241" align="aligncenter" width="300" caption="Di Pantai Samas"][/caption] Sangat disayangkan Pantai Samas yang dulu bersih dan indah tinggal kenangan. Hamparan pasir yang menyempit dan sampah berserakan, mungkin terbawa air laut? Andai  pengelola wisata pantai lebih jeli merawat pantai dengan membersihkan pantai dan mengatur  tanaman liar seperti rumput dan genjer/eceng gondok. Mungkin akan banyak lagi wisatawan yang berkunjung ke sana. Pantai Samas ada di Srigading, Sanden Bantul.Dari Yogya ke arah ring road selatan, menuju jalan Bantul, terus ke selatan. BUDE BINDA Selasa, 10 April 2012

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun