b.Nilai Biologis
Dengan adanya Kebun Raya Bogor di dalam kota Bogor dapat menjadi tempat untuk refreshing dan menjadi salah satu lahan hijau yang bermanfaat di dalam kota Bogor. Lalu dengan melakukan konservasi tanaman, dapat mencegah terjadinya kepunahan terhadap spesies tumbuhan tertentu dan tetap bisa mempertahankan tumbuhan tumbuhan yang ada di dunia. Oksigen yang dihasilkan oleh Kebun Raya Bogor juga pasti sangat banyak karena banyak sekali tumbuhan tumbuhan hijau disana. Setiap tahunpun atau jika ada kesempatan, Kebun Raya Bogor juga membudidayakan tanaman tanaman baru.
c.Nilai Ekologis
Dilihat dari segi ekologi keberadaan Kebun Raya Bogor sebagai penyerap karbondioksida, penghasil oksigen, daerah peresapan air, nilai estetika, pencipta keseimbangan dan keserasian fisik kota serta mendukung pelestarian keanekaragaman hayati.
d.Nilai Sosial
Di dalam Kebun Raya Bogor, mereka mementingkan kenyamanan wisatawan dan juga keamanan dari tumbuhan tumbuhan yang mereka budidayakan. Disini juga memiliki tempat tempat seperti Ecodome yang dapat kita kunjungi untuk menambah ilmu pengetahuan kita. Di dekat kebun Raya Bogor juga terdapat hotel yang dapat digunakan untuk tempat menginap dan juga beristrirahat bagi para wisatawan yang akan pergi ke Kebun raya Bogor atau sesudah pulang dari sana.
Konservasi Kebun Raya BogorÂ
Konservasi Kebun Raya Bogor adalah :
-Memiliki banyak wahana baru untuk para wisatawan
-Memiliki banyak fasilitas yang membuat wisatawan nyaman selama berada di dalam
-Memiliki lahan hijau yang luas