Mohon tunggu...
jeki purwanto
jeki purwanto Mohon Tunggu... Jurnalis - PENDIDIK | PENULIS

Menuliskan hikmah di setiap peristiwa dan mengajarkan ilmu di sepanjang hayat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Kenali Diri sebagai Pendidik dalam Menerapkan Prinsip Merdeka Belajar

15 Agustus 2022   16:31 Diperbarui: 15 Agustus 2022   16:34 998
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Aplikasi Merdeka Belajar

Merdeka Belajar bagi kita sebagai guru adalah ketika kita mampu mengenali dan memahami diri sebagai pendidik. Setiap melaksanakan proses pengajaran kepada murid, kita harus sekaligus melakukan refleksi terhadap peran diri kita.

Setelah melakukan refleksi terhadap peran yang kita lakukan dalam pengajaran, maka kita selanjutnya harus mampu memperoyeksikan diri menjadi guru seperti apa dimasa depan.

Untuk mengenali lebih jauh tentang diri kita sebagai seorang guru dalam menjalankan peran. Maka yang harus kita lakukan adalah pertama mengenali diri dan peran kita sebagai pendidik, kedua mengetahui apa peran kita sebagai guru dan terakhir adalah kita ingin menjadi guru seperti apa kedepannya.

Sebagai pendidik sudah seharusnya kita mampu mengenali karakteristik dan kebutuhan murid. Akan tetapi hal yang paling mendasar juga harus dimulai dari diri sendiri yakni mengenali kekuatan dan kelemahan diri.

Setelah kita melakukan refleksi kekuatan dan kelemahan yang kita punya selanjutnya kita harus mengelola apa yang kita miliki untuk berperan dalam melakukan pendidikan kepada murid-murid kita.

Dalam memulai refleksi diri, kita sebagai pendidik mesti kembali bertanya apa alasan terkuat kita memilih profesi sebagai guru. Bagaimana perjuangan yang sudah kita lakukan sehingga akhirnya sampai berprofesi hebat ini ?

Ketika kita memutuskan menjadi seorang guru maka setiap hari kita meluangkan waktu untuk bertemu dengan murid-murid dan meningkatkan kapasitas diri melalui berbagai pelatihan dan praktik dalam pengajaran.

Karena kesadaran kita untuk belajar terus menerus secara mandiri harus terus kita lakukan karena apapun profesi kita maka belajar adalah keharusan yang secara konsisten dilakukan.

Khusus profesi kita sebagai guru, belajar adalah cara kita untuk menghantarkan murid-murid untuk berdaya dan menjadi manusia merdeka.

Dengan kesadaran kita untuk terus menerus belajar secara mandiri, secara otomatis kita membiasakan diri untuk mengatur diri sendiri.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun