Mohon tunggu...
Jeff Sinaga
Jeff Sinaga Mohon Tunggu... Guru - Suka menulis, olahraga dan berpikir

pendidik, ju-jitsan, learn to stay humble and live to give good impact. :-) follow twitter: @Jef7naga

Selanjutnya

Tutup

Money

Transaksi Non Tunai Membuat Hidup Lebih Mudah & Nyaman

23 November 2016   18:53 Diperbarui: 23 November 2016   18:58 266
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Non Tunai E-Money (http://www.halomoney.co.id)

Contoh Kartu Kredit (sumber: http://www.halomoney.co.id/blog/mengenal-transaksi-non-tunai)
Contoh Kartu Kredit (sumber: http://www.halomoney.co.id/blog/mengenal-transaksi-non-tunai)
Setelah keluar dari bank saya kemudian mencoba menggunakan KTM yang sekaligus debit tersebut untuk membeli sepasang sepatu sport di toko sepatu yang menyediakan layanan pembayaran non tunai. Awalnya deg-degan karena memang belum pernah, takut kalau tidak bisa jadi malu. Ternyata transaksi berhasil dan rasanya senang sekali kalau belanja tidak harus repot bawa uang tunai dan repot menghitung nominal yang harus dibayar dan menyimpan recehan kembalian. Sejak saat itu setiap belanja apapun selalu secara non tunai karena lebih mudah, aman, efektif dan efisien.

Saat Bank Indonesia (BI) goes to campus bersama Net. hadir dalam ajang Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) di Universitas Sumatera Utara tanggal 17 November 2016 yang lalu membuat saya menjadi lebih paham tentang transaksi non tunai. Karena ternyata ternyata transaksi non tunai memiliki tiga bentuk yakni paper based seperti cek dan bilyet giro, card based seperti kartu debit dan kartu kredit yang sudah saya jelaskan sebelumnya dan electronic based seperti E-Money. E-Money juga banyak jenisnya sesuai perusahaan yang megeluarkannya seperti E-TollCard, Indomaret Card, GazCard dan lainnya.

Non Tunai Based Paper, bilyet giro (http://www.halomoney.co.id)
Non Tunai Based Paper, bilyet giro (http://www.halomoney.co.id)
Non Tunai E-Money (http://www.halomoney.co.id)
Non Tunai E-Money (http://www.halomoney.co.id)
Salah satu narasumber dari E-Commerce, mas Joddy W Kusumo bahkan menyinggung penggunaan bitcoin sebagai salah satu bentuk pembayaran non tunai virtual. Sebelumnya saya pernah dengar tentang bitcoin dan penggunaannya melalui youtube. Saya sering nonton aksi icip-icipnya Trevor James dalam youtubenya TheFood Ranger. Setiap kali akan menyantap makanan si TJ kadang membayarnya dengan bitcoin hanya dengan scan barcode dari smartphone beberapa detik saja transaksi selesai dan makanan pun dapat disantap dengan lahapnya.

Suasana Acara BI Goes To Campus bersama Net. (foto pribadi)
Suasana Acara BI Goes To Campus bersama Net. (foto pribadi)
Tuntutan jaman canggih sekarang memang harus serba cepat dan minim resiko. Untuk itulah BI menggalakkan aksi kegiatan non tunai dalam setiap aspek kehidupan masyarakat Indonesia saat ini. Beberapa manfaat transaksi non tunai bagi masyarakat diantaranya lebih efisien, aman, praktis dan memudahkan. Manfaat lain bagi kegiatan sosial adalah dapat memonitor arus kas bantuan sosial yang masuk dan keluar.

Salah satu cara yang paling efektif dilakukan BI dalam mendorong masyarakat melakukan transaksi secara non tunai adalah mengedukasi para anak-anak muda melalui kampus-kampus. Seiring dengan kegiatan tersebut BI menggaet penggiat E-Commerce untuk berbagi tips dan ilmu kepada anak-anak muda tentang bagaimana menjadi wirausahawan muda yang sukses beradaptasi dengan perkembangan kecanggihan teknologi berbasis virtual. Mas Joddy juga meyakinkan peserta bahwa transaksi non tunai sangat erat kaitannya bila masuk dalam dunia E-Commerce. Oleh karena itu E-Commerce juga turut menciptakan ekosistem untuk mengajak masyarakat menggunakan transaksi non tunai. Sebab manfaat transaksi non tunai sangat merangsang pertumbuhan E-Commerce itu sendiri.

BI juga mengedukasi anak-anak muda lewat sesi blogging workshop tentang bagaimana kiat menulis kreatif di blog dengan menggaet kompasiana melalui Mas Iskandar Zulkarnaen (Mas Isjet) sebagai narasumber. Beliau memberi banyak tips dan ilmu yang bermanfaat tentang bagaimana blogging. Menurut Mas Isjet ada beberapa kiat agar apa yang disampaikan mengena kepada pembaca.

Mas Isjet Memberi Kiat Menulis Kreatif di Blog (foto pribadi)
Mas Isjet Memberi Kiat Menulis Kreatif di Blog (foto pribadi)
Pertama, tulisan itu harus faktual. Faktual berarti mengangkat isu hangat yang sedang terjadi sesuai fakta. Kedua, bercerita. Menceritakan sesuatu yang menarik minat pembaca dari sisi lain ternyata lebih baik daripada hanya sekedar melaporkan. Ketiga, pemilihan judul. Membuat judul yang menarik dan unik merupakan langkah awal menarik minat netizen untuk berlama-lama membaca tulisan kita. Keempat, jangan pernah batasi sumber cerita. Untuk itulah mengapa para blogger harus memperkaya wawasannya dengan banyak membaca sumber literasi yang ada. Terakhir jangan pernah lepas dari kaidah dasar menulis yakni 5W + 1H. Akan lebih menarik bila kaidah dasar itu diimprovisasi agar tulisan tidak kaku dan lebih mengalir.

Selfie bersama para kompasianer medan (foto pribadi)
Selfie bersama para kompasianer medan (foto pribadi)
Selain edukasi tentang E-Commerce dan Blogging, BI bersama Net. tv juga mengedukasi anak-anak muda tentang bagaimana menjadi seorang CitizenJournalist (CJ) yang mampu memberikan perubahan untuk daerah masing-masing. Karena kalau anak-anak muda hanya diam saja tanpa mau bersuara kritis menjadi CJ untuk berdampak terhadap daerahnya sendiri maka perubahan tidak akan pernah terjadi.

Dengan mengusung tema be part of the change, be a citizen journalist,Net.tv mendorong anak-anak muda menjadi bagian dari perubahan. Menurut Mas Thomas Herda selaku Produser Net.CJ ada beberapa esensi menjadi jurnalis warga, pertama menangkap momen laporan pandangan mata. Kedua, isu dekat yang tidak tercium oleh wartawan pro. Terakhir, mendapatkan informasi menarik yang hanya diketahui warga. Sambil menjadi bagian dari perubahan, menjadi CJ juga bisa menambah penghasilan.

Oleh sebab itu Mas Thomas juga berbagi tips bagaimana menjadi seorang CJ. Pertama, seorang CJ tidak boleh malas dan minder, harus selalu mau dan yakin untuk meliput kebenaran. Kedua, seorang CJ harus mampu mengangkat topik yang menarik dan baru bagi publik. Ketiga, harus selalu memperhatikan unsur 5W+1H. Keempat, don’t worry too much, just be natural. Artinya seorang CJ harus percaya diri tampil apa adanya, tidak perlu mengkhawatirkan penampilan yang mungkin membuat CJ menjadi kaku. Pada dasarnya setiap orang bisa menjadi CJ, karena CJ adalah warga itu sendiri.

Akhirnya bukan melulu hanya mengedukasi, namun BI juga menghibur anak-anak muda supaya lebih fresh melalui musik band dan komedian Kemal Pahlevi dalam sesi hiburan dan stand up comedy. Ternyata aksi Kemal sangat mengocok perut karena materi komedinya sangat kocak. Terbukti semua peserta yang hadir tertawa terpingkal-pingkal termasuk saya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun