Mohon tunggu...
Ahmad Jawahir
Ahmad Jawahir Mohon Tunggu... Guru - Penulis Tanggung

Biasa saja sih....

Selanjutnya

Tutup

Bahasa Pilihan

Bagaimana Ucapan Selamat Idul Fitri Disampaikan?

23 Mei 2020   02:31 Diperbarui: 23 Mei 2020   02:32 780
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Besok, Minggu 24 Mei 2020, kemungkinan besar bertepatan dengan 1 Syawal 1441 H. Walaupun Pemerintah melalui Kementerian Agama belum memutuskan, namun kemungkinan tersebut sudah sejalan dengan pengumuman dari dua Ormas Keagamaan terbesar di Indonesia. Maklumat dari Pengurus Pusat Muhammadiyah dan siaran video dari Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama. Artinya, Idul Fitri hampir pasti dirayakan pada hari Minggu 24 Mei 2020.

Idul Fitri sendiri artinya "The feast of the breaking of the fast," Pesta Perayaan Berbuka Puasa, merayakan dibolehkannya lagi di siang hari perbuatan-perbuatan yang membatalkan puasa. Namun, tradisi lain-lainnya mengikuti. Salah satunya yang dilakukan oleh Muslim di seluruh dunia adalah saling menyampaikan ucapan.

Dahulu orang menyampaikan ucapan tersebut langsung, face-to-face, secara lisan. Kemudian budaya literasi masuk dengan adanya kartu ucapan, terutama terjadi bagi orang yang tidak bisa bertemu langsung. Orang pun saling berkirim ucapan melalui pos udara.

Ketika teknologi telpon seluler muncul, ucapan selamat mulai disampaikan melalui pesan pendek (SMS) atau panggilan suara. Teknologi ini semakin maju lagi dengan sentuhan koneksi internet. Ucapan selamat dikemas lebih menarik, tidak hanya melibatkan kata-kata dalam bentuk e-greeting card, tapi juga dalam tampilan visual dan video animasi yang bisa dipilih pengguna sesukanya. Dan terakhir, ucapan ini disampaikan melalui aplikasi dengan berbagai macam variasi. Entah teknologi seperti apa lagi yang akan terjadi berikutnya.

Jaman boleh berubah, teknologi bisa terus berkembang. Seiring perubahan media yang sepertinya tidak akan pernah berhenti, ada sisi lain yang tidak pernah berubah. Yaitu pesan dari ucapan tersebut. Isi dan tujuannya tiada lain adalah doa mengharapkan kebaikan terjadi pada orang yang menerima ucapan.

Untuk menunjukan simpati dan empatinya, tidak hanya sesama Muslim tetapi juga Non-Muslim terhadap Muslim menggunakan berbagai ungkapan tergantung bangsa dan bahasanya, dari siapa dimana ke siapa dimana. Berikut macam-macam ucapan selamat Idul Fitri yang biasa orang ucapkan sekitar Idul Fitri.

Ungkapan yang paling populer dalam Bahasa Arab adalah Eid Mubarak ( ) dan Eid Saeed ( ). Maksudnya adalah Have a blessed Eid, Selamat Hari Raya yang Diberkahi Allah S.W.T. Ungkapan ini sering disambung dengan " " (Taqabalallahu minna wa minkum). May Allah accept your and our right doings. Semoga Allah menerima amal baik kita. Adapun balasannya biasanya Eid saeed lakum 'aydaan. Selamat Hari Raya juga untukmu.

Ungkapan-ungkapan lain serta negara asal penggunanya adalah:

  • Afganistan: Akhtar de nekmregha sha 
  • Albania: Gzuar Bajramin
  • Banglades: Eider shubheccha
  • Bosnia: Bajram erif mubarek olsun 
  • Cina: (Kizhi ji kuil)
  • Ghana: Ni ti yuun' palli
  • Iran: Eid muborak shaved
  • Kurdi: Cejna we proz be 
  • Malaysia:  Selamat Hari Raya
  • Mesir:  . (kl sanat wantua tibin)
  • Turki: Ramazan Bayram; Bayramnz Kutlu Olsun
  • Turki Timur: Roan ima Bimbarek Bo

Ungkapan-ungkapan dia atas memiliki padanan kata Happy Eid, Selamat Hari Raya (Idul Fitri).

Bagaimana dengan tradisi ucapan di Indonesia?

Orang-orang di Negeri +62 memadukan ungkapan dalam Bahasa Arab dan Bahasa Indonesia. Kompasianer sudah tidak merasa asing dengan tiga untaian kata:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bahasa Selengkapnya
Lihat Bahasa Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun