Membaca judul tulisan ini mungkin kebanyakan orang akan berpikir
“Lho setan kok setia pada Tuhan?”
“Setan kan jahat, kerjanya menjerumuskan manusia, harusnya kita ga ngikutin setan dong”
Sebelum saya melanjutkan, ada beberapa poin yang perlu dipahami pembaca terlebih dahulu. Pertama, saya tahu bahwa dalam Kitab Suci (secara umum, karena saya tidak belajar semuanya juga) cerita tentang bagaimana serta mengapa setan menjadi oposisi Tuhan sudah dituliskan dengan jelas (misalnya setan yang merupakan malaikat yang dibuang Tuhan), sampai akhirnya dimana akan ada pembantaian akan setan. Sehingga bukannya saya ingin menentang Kitab Suci, tapi hanya ingin mencoba menjelaskan bagaimana sosok ini berpikir dan bertindak dari sudut pandang mereka. Kembali ke judul utama, saya ingin mengajak pembaca belajar dari setan.
Kedua, perlu saya klarifikasi bahwa tulisan ini tidak akan membahas mengenai keburukan setan, tapi apa yang sebenarnya ia lakukan. Memahami apa yang ia lakukan akan membuat kita bisa mengambil intisari mengenai apa yang bisa kita teladani darinya.
Ketiga, pada bagian selanjutnya akan banyak ada kata “berdamai” yang dituliskan. Berdamai yang saya maksud disini diartikan sebagai “minta maaf karena salah dan berhenti” bukannya “bro mulai sekarang kita saling ngikutin ya” agar tidak salah paham. Ibaratnya seperti maling yang mengaku lalu mau menerima konsekuensi. Beda cerita tentunya dengan seorang maling yang merampok rumah, lalu pemiliknya berdamai dengan berkoalisi membuat perusahaan bareng si maling, atau mungkin malah jadi maling bareng. Artinya maling tidak perlu jadi setingkat dengan pemilik rumah demikian juga sebaliknya, cukup menyelesaikan konflik di awal saja.
Mendengar kata setan rasanya kadang membuat tubuh kita bergidik. Setan dalam pandangan kita seolah merupakan makhluk yang paling hina baik di dunia ini maupun di atas sana. Mereka dipandang seperti itu karena di-cap sebagai penyebab sejuta kekacauan yang ada di dunia ini.
Saya pula tidak mau menyalahkan hal ini karena saya sendiri percaya bahwa memang mereka diberi mandat dari Tuhan untuk mengganggu dan tentunya bermusuhan dengan kita sebagai umat manusia juga.
Dalam berbagai agama, diceritakan bahwa ending dari para setan ini adalah kebinasaan mereka, dan siapa yang melakukan eksekusinya? Tuhan sendiri tentunya, padahal ia yang memberi mandat untuk mereka clash dengan manusia terlebih dahulu.
Apakah setan tidak mengetahui hal ini? Menurut saya mereka tentunya bisa membaca Kitab Suci juga dan cukup pandai untuk tahu bagaimana ending mereka didefinisikan oleh Yang Maha Kuasa. Mengetahui ini, terbesit suatu pertanyaan di pikiran saya