Mohon tunggu...
Jamaludin
Jamaludin Mohon Tunggu... Dosen - Guru dan Dosen

Seorang guru dan dosen, lahir di Bah Jambi, 11 Januari 1973 memiliki latar belakang keilmuan teknik informatika, alumni Magister Teknik Informatika Universitas Sumatera Utara. Aktif mengajar di SMK Telkom Medan dan Politeknik Ganesha Medan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Wisuda Lulusan Diploma III Politeknik Ganesha Medan Angkatan XVII Tahun 2022, Banjir Ucapan Selamat

5 Oktober 2022   13:40 Diperbarui: 5 Oktober 2022   13:59 906
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bila dibandingkan tahun sebelumnya, acara prosesi wisuda di tahun ini banyak yang berbeda. Suasana gembira terpancar di wajah para wisuda dan orang tua karena di tahun ini bisa melaksanakan tanpa ada pembatasan, sangat berbeda  dengan pelaksanaan wisuda sebelumnya yang semuanya dibatasi dengan adanya Covid-19.

Yang menarik dalam acara tersebut begitu banyak ucapan selamat yang ditujukan kepada institusi Politeknik Ganesha Medan terkhusus kepada para wisudawan mulai dari pejabat pusat sampai pejabat daerah serta tokoh masyarakat.

Semua ucapan selamat tersebut ditampilkan di hadapan peserta wisudah dalam bentuk video diantaranya adalah Gubernur DKI Jakarta H. Anies Rasyid Baswedan, S.E., M.P.P., Ph.D., Anggota MPR/DPR RI Komisi X Dr. Sofyan Tan, Wakil Walikota Medan Aulia Rachman, Ketua Umum Asosiasi Pendidikan Vokasional Seluruh Indonesia Prof. Dr. Ir. Marsudi Wahyu Kisworo, IPU. dan Ketua Umum Kadin Sumut Khairul Mahali,

Hal ini menunjukkan institusi Politeknik Ganesha Medan sangat terbuka kepada siapa saja, terjalin komunikasi yang baik berkaitan dengan dunia pendidikan. Tentunya ini menjadi sinyal yang baik untuk kemajuan dunia pendidikan khususnya kemajuan institusi Politeknik Ganesha Medan.

Penghargaan Untuk Mahasiswa dan Dosen Terbaik

Penghargaan untuk dosen terbaik (Dokpri)
Penghargaan untuk dosen terbaik (Dokpri)

Salah satu acara yang senantiasa dilakukan dalam prosesi wisuda adalah pemberian penghargaan kepada mahasiswa dan dosen terbaik. Untuk menentukan mahasiswa terbaik tentunya dilihat dari nilai tertinggi yang diperoleh dan tertera pada Ijazah. Sementara untuk menentukan dosen terbaik dilihat dari kinerja dosen dalam merealisasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Penghargaan kepada mahasiswa terbaik periode 2021/2022 adalah Fatima Azzahra Marwa dari Program Studi Akuntansi dan Muhammad Andika dari  Manajemen Informatika. Selanjutnya penghargaan kepada dosen terbaik untuk periode 2021/2022 juga diberikan untuk bidang pengajaran diberikan kepada Evan Afri Nasution, M.S, dan penghargaan kepada dosen terbaik bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat diberikan kepada Jamaludin, M.Kom.

Bagi dosen yang menerima penghargaan ini, menjadi motivasi untuk senantiasa menjaga predikat dosen terbaik tersebut dengan cara tetap melaksanakan bahkan meningkatkan kinerja sebagai dosen. Hal ini akan memberikan contoh terbaik kepada dosen-dosen lain.

Di penghujung acara ada kata sambutan dari orang tua wisudawan oleh bapak H. Abdul Rifai, S.H,  dan alumni mahasiswa yang sudah bekerja turut memotivasi para wisudawan. Dua lagu dan satu puisi persembahan dari mahasiswa turut memeriahkan acara prosesi wisuda tersebut. Akhir dari rangkaian acara wisuda tersebut diramaikan dengan foto bersama.

Penulis, Guru SMK Telkom Medan & Dosen Politeknik Ganesha Medan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun