Minggu pagi, 18 September 2022 saatnya bersantai ria dengan keluarga dan lingkungan  setelah 1 pekan menjalani aktivitas dan rutinitas yang begitu padat. moment ini tidak mau terlewatkan begitu saja dengan keluarga dan masyarakat lingkungan sekitar.Â
Macam-macam kegiatan yang memang dilakukan untuk mengisi waktu libur dihari Minggu, mulai dari rekreasi bersama keluarga, saudara dan teman-teman, ada yang melakukan olahraga pagi, bersepeda, memancing dan lain sebagainya.
Tak kalahnya, dilingkungan Rukun Warga 013 Sukamanah Residence Rajeg Tangerang yang mengisi hari Minggu dengan bekerja bakti lingkungan Mulai dari Membersihkan Got, Memotong Rumput, Membersihkan Sampah dan membuang pada TPS yang telah disediakan.Â
Menurut Penulis, ini menjadi moment yang baik  secara tidak langsung telah menciptakan semangat kegotong royongan antar  Pengurus lingkungan dengan  warganya  yang sama sama  Peduli terhadap lingkungannya.Â
Kegiatan Kerja Bakti merupakan salah satu wujud  kegiatan sukarela  menanamkan  semangat kegotong royongan yang sudah mulai pudar dan hampir ditinggalkan oleh sebagian kalangan masyarakat saat ini.Â
Kita lihat ini nilai  kegotong royongan masih kita jumpai di masyarakat perkampungan misalkan dalam membangun  rumah warga, warga yang lain berbondong-bondong membantu secara bersama untuk menyelesaikan Pembangunan  rumah tersebut. sedangkan diwilayah perkotaan jarang terlihat fenomena tersebut apakah  bisa kita katakan bahwa semangat Gotong Royong yang mulai pudar?
Dari Para pendahulu kita, Semangat Gotong Royong sudah ditanamkan kepada  generasi selanjutnya  agar nilai ini selalu ada didalam kehidupan kita. terutama pada pahlawan dalam usaha memperjuangkan kemerdekaan dengan gigih dan Gotong Royong bahu membahu bekerja sama. Â
Untuk Kondisi Sekarang Nilai dan semangat Gotong Royong Sudah mulai pudar padahal jelas manfaat dari Gotong Royong itu sendiri Banyak manfaatnya, Â diantara manfaat yang dapat kita rasakan adalah, dengan Gotong Royong pekerjaan yang semula sulit menjadi ringan dan murah, Melalui gotong Royong menumbuhkan semangat sukarela, menciptakan rasa kekeluargaan antar sesama, serta bisa menumbuhkan nilai persatuan dan kesatuan.
Mari kita jaga nilai - nilai kegotong royongan dimana pun kita berada, baik dikantor, Dilingkungan sosial kemasyarakatan, Di sekolah, didalam rumah tangga, dan dimana kita berinteraksi Senantiasa kita melestarikan semangat kegotong royongan atas nilai dan manfaat yang bisa  kita rasakan.
(Jamaluddin)