2. Aspek Sosial KemanuasianÂ
Pada Aspek sosial-kemanusian seseorang yang rutin mendonorkan darahnya secara tidak langsung telah menumbuhkan rasa Kepedulian sosialnya akan pentingnya setetes Darah untuk  menyelamatkan Nyawa bagi yang membutuhkan Darah yang dalam perawatan medis. sikap kepedulian bisa tumbuh dengan kita Senantiasa ikut mendonorkan darah kita kepada saudara kita.
3. Aspek  Keyakinan Agama
Pada Aspek Agama yang kita yakini masing-masing bahwa sikap tolong menolong  saudara kita adalah  sangat dianjurkan dalam keyakinan agama kita masing-masing. Salah satunya Donor Darah merupakan Perbuatan  sangat mulia menolong sesasama untuk pulih dan sehat sehingga Agama dan keyakinan kita menganjurkannya karena setiap kegiatan mulia akan bernilai pahala ibadah, setiap pahala ibadah akan menerima kebaikan kelak.
4. Aspek Kebutuhan Pribadi (Psikologis)
Seseorang yang telah mendonorkan darahnya akan merasa badannya lebih sehat, sirkulasi Darah lancar, pusing hilang, yang tak kalah pentingnya adalah secara Psikologis seseorang mempunyai kepuasan tersendiri karena telah membantu menolong orang lain yang membutuhkan Darah yang tidak ternilai dengan nominal apapun.
Dari beberapa nilai  manfaat yang kita peroleh dengan adanya Donor Darah diatas penting adanya untuk  melakukan Donor Darah secara rutin sehingga tujuan dan nilai manfaat dapat kita rasakan, kepedulian sosial kita semakin baik, kecerdasan emosional, kesehatan badan dan terhindar dari berbagai macam penyakit serius lainnya.
Kegiatan Donor Darah bisa dilakukan oleh seseorang dengan mendatangi posko-posko terdekat seperti PMI Cabang/Wilayah atau mendatangi kegiatan Donor Darah yang diselenggarakan dalam bentuk  kerjasama antara lembaga dengan Pihak PMI. misalkan Pada Selasa, 13 September 2022 pihak PMI Kab. Tangerang Melakukan Kegiatan Donor Darah di PT. Sulindafin Kota Tangerang dengan Data pendonor dari  Karyawan perusahaan tersebut secara sukarela.  Atau bisa seseorang melihat Jadwal Kegiatan Donor Darah pada aplikasi Sidoni.
Mari kita semua untuk meningkatkan kepedulian sosial, Membantu menolong nyawa saudara kita dengan memberikan setetes Darah kita yang  berarti buat mereka yang membutuhkan. Yuk Donor Darah Kita Sehat dan Mereka Selamat.
(Jamaluddin)
Refrensi: