Mohon tunggu...
Epetebang
Epetebang Mohon Tunggu... Wiraswasta - untaian literasi perjalanan indah & bahagiaku

credit union, musik, traveling & writing

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Credit Union Siap Mengarungi New Normal

17 Agustus 2020   00:17 Diperbarui: 17 Agustus 2020   00:28 178
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peserta RAT offline di Pontianak

Puji Tuhan, Sang Agung, akhirnya kami, Puskopdit BKCU Kalimantan dapat melaksanakan RAT Tahun Buku 2019, hari Sabtu, 15 Agustus 2020 meskipuan dilaksanakan secara tertulis dan virtual.

Semula tuan rumah RAT adalah CU Hati Amboina (CUHA), Ambon. Namun karena seringnya terjadi gempa di sana, CUHA mengundurkan diri. Pengurus kemudian menunjuk CU Kusapa, Sanggau. Dikarenakan terjadi pandemi virus corona covi-19, CU Kusapa juga mengundurkan diri. Akhirnya Pengurus memutuskan untuk mengorganisir RAT. Inilah RAT pertama dalam sejarah Puskopdit BKCU Kalimantan yang dilaksanakan dengan model gabungan offline dan virtual.

Kami, gerakan CU dengan 44 anggota CU primer di 18 provinsi dan melayani di 25 provinsi, patut bangga, karena secara Nasional, Puskopdit BKCU Kalimantan tetap yang TERBESAR dari sisi anggota dan aset. Kami juga patut bangga atas berbagai penghargaan, apresiasi yang diberikan pemerintah dan berbagai pihak kepada aktivis maupun CU-CU dalam jaringan kita, baik tingkat dunia, naisonal maupun lokal. Ini bukti bahwa kerja kita berguna bagi banyak orang.

 Atas nama Puskopdit BKCU Kalimantan, selaku Ketua Pengurus, saya mengucapkan terima kasih kepada 44 CU anggota, pemilik Puskopdit BKCUKalimantan  yang telah bekerja sama dan mendukung kami dalam menjalankan program kerja TB 2019. Secara umum, seluruh program kerja dapat kami laksanakan dengan lancar.

RAT TB 2019

RAT kali ini, pertama kalinya Menteri Koperasi (Teten Masduki) memberikan sambutan dengan tapping video. Sambuta sejenis juga dari Ketua Inkopdit, Joko Susilo. Sedangkan sambutan Kepala Dinas Koperasi Kalbar, Ansfridus Andjioe, direkam di kantor BKCU.

RAT offline dan virtual
RAT offline dan virtual
Rapat RAT dipandu Hermanus Abeh, Ketua CU Stella Maris sebagai Pimpinan Rapat dan Victorina Budi Astuti, Ketua CU Khatulistiwa Bakti sebagai sekretaris Rapat. Pengurus BKCU yang hadir di lokasi offline adalah Ketua (Edi V.Petebang), Sekretaris (Agustinus Alibata) dan Bendahara (Marselus Sunardi). Pengurus lain hadir dari tempat tinggal masing-masing. Yakni Herman Abatan, Wakil Ketua dari Atambua; Anton Serasima, anggota Pengurus dari Tana Toraja; Isang Ipuy, anggota Pengurus dari Pangkalanbun; Achmad Rofig, anggota pengurus dari Jakarta.

Semua Pengawas mengikuti RAT dari luar Pontianak, yakni Rita Sarlawa, Ketua dari Palangkaraya; Kun Anggoro, sekretaris Pengawas  dari Batam dan P.Marcel Lamuri, anggota Pengawas dari Larantuka. Semua manajemen, dipimpin Erowin, General Manajer, hadir di lokasi RAT di Pontianak.

Dalam RAT ini membahas Laporan Pertanggungjawaban Pengurus (LPJ), Laporan Hasil Pengawasan Pengawas (LHP), perubahan program kerja tahun buku 2020, pengesahan pergantian antar waktu pengurus, pemilihan tuan rumah RAT Tahun Buku 2020, pemilihan panitia pemilihan pengurus dan pengawas, pengumuman BKCU Award, pengumuman pemenang sayembara mars BKCU. Satu bulan sebelum RAT, pengurus sudah mengirim dokumen LPJ, LHP, perubahan program kerja,  tuan rumah RAT dan panitia pemilihan.

Peserta RAT offline di Pontianak
Peserta RAT offline di Pontianak
Dalam RAT tanggal 15 Agustus ini, Pengurus dan Pengawas menyampaikan jawaban atas pertanyaan dan saran tertulis yang sudah disampaikan oleh CU anggota. Ada 25 CU yang menyampaikan pertanyaan dan saran untuk Pengurus.

Pergantian antar waktu dari alm.Pastor Linus Oge kepada Achmad Rofig, dari CU Bererot Gratia, Jakarta. Tuan rumah RAT TB 2020 semula peserta mayoritas memilih kembali CU Hati Amboina, namun Pengurus CU belum bisa menerima karena belum berakhirnya pandemic covid-19. Akhirnya RAT sepakat memilih CU Cindelaras Tumangkar, Yogyakarta sebagai tuan rumah RAT BKCU Tahun Buku 2020.

RAT berjalan dengan lancar. Seluruh agenda RAT dapat diselesaikan.

Pimpinan Rapat, Pengurus dan GM Puskopdit BKCU Kalimantan,
Pimpinan Rapat, Pengurus dan GM Puskopdit BKCU Kalimantan,
Dalam sambutan pembukaan RAT, saya mengutip pernyataan Sri Paus, "Hidup itu baik ketika Anda bahagia; tetapi jauh lebih baik ketika orang lain bahagia karena Anda". Mari semia aktivis credit union membuat anggota CU bahagia karena mengelola credit union sesuai tata kelola yang standar yang akan bermuara pada CU yang sehat, kuat dan berkelanjutan.

Melalui RAT ini mari kami bertekad untuk terus memperkuat sinergi gerakan credit union. Mari kita bekerja lebih keras, lebih cerdas agar mampu menaklukkan tantangan internal dan eksternal dalam Gerakan credit union di masa new normal ini.***

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun