Mohon tunggu...
Epetebang
Epetebang Mohon Tunggu... Wiraswasta - untaian literasi perjalanan indah & bahagiaku

credit union, musik, traveling & writing

Selanjutnya

Tutup

Money

Peta Jalan CU SKS, Balikpapan

5 April 2019   00:01 Diperbarui: 5 April 2019   00:18 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Penyerahan cinderamata berupa buku dari Ketua BKCU Kalimantan kepada P.Toro,OMI, Penasihat CU SKS (foto:Edipetebang)

Slogan Cu Sks Adalah "Hidup, Sejahtera, Bermartabat".

Tujuan strategis CU Sumber Kasih Sejahtera 2019 -- 2021 sebagai berikut. Tujuan Strategis Perspektif Keuangan adalah "Mendorong anggota untuk meningkatkan aset dan memberikan pendidikan pemanfaatan kredit dengan baik sehingga tercipta struktur keuangan yang efektif dengan didukung sistem pengendalian internal".

Tujuan Strategis Perspektif Anggota adalah "meningkatkan kepuasan dan loyalitas anggota melalui penciptaan produk-produk berkualitas berbasis kebutuhan anggota serta meningkatkan produktifitas anggota melalui pemberdayaan dan Pendidikan berbasis komunitas".

Tujuan Strategis Perspektif Bisnis Internal adalah "meningkatkan daya saing CU Sumber Kasih Sejahtera melalui peningkatan kompetensi dari pengurus, pengawas, dan manajemen dan memperbaiki system administrasi/monitoring (komputerize), membuat MO, SP-BP, OD dan memanfaatkan tekhnologi (pembuatan website) yang sesuai dengan kebutuhan sehingga akan tercapai efisiensi dan loyalitas anggota, pengurus, pengawas, Pokti,  dan manajemen  CU Sumber Kasih Sejahtera sesuai dengan AD/ART, misi dan visi  CU Sumber Kasih Sejahtera.

Tujuan Strategis Perspektif Pertumbuhan dan Pembelajaran adalah "meningkatkan kualitas dan komitmen pengurus, pengawas, Pokti, dan manajemen melalui evaluasi kinerja yang berkala berdasarkan MO dan MP serta mengembangkan inovasi baru sebagai usaha meningkatkan kualitas pelayanan CU Sumber Kasih Sejahtera bagi anggotanya".

Untuk mencapai tujuan strategis tersebut telah disusun sejumlah program/aktivitas yang akan dijalankan CU SKS. "Terima kasih kepada Puskopdit BKCU Kalimantan yang telah memfasilitasi SPBP ini. Besar harapan kami, CU SKS bisa diterima bergabung ke Puskopdit BKCU Kalimantan,"harap Singgih dalam sambutannya.

Semoga CU SKS semakin berkembang dan sehat dengan adanya peta jalan tersebut. "Jika seluruh persyaratan sebagai calon anggota sudah dipenuhi, maka tentu Puskopdit BKCU Kalimantan dengan tangan terbuka menyambut CU SKS,"jelas Edi V.Petebang.***   

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun