Mohon tunggu...
Izadatul Maulidiyah
Izadatul Maulidiyah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Usaha tidak akan mengkhianati hasil

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Konsep Kreativitas dalam Psikologi

22 Mei 2022   22:16 Diperbarui: 22 Mei 2022   22:41 1954
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Ada banyak sekali pengertian dari kreativias bagi orang awam, namun sampai sekarang masih tidak ada satu pun pengertian dari kreativitas yang bisa diterima oleh masyarakat umum. Hingga pada akhirnya pengertian dari kreativitas itu tergantung bagaimana masing-masing orang dalam mendefinisikannya.

Kreativitas yang dikenal secara umum memiliki arti yaitu suatu proses psikologis yang bisanya dilakukan oleh individu guna menjadi pribadi yang lebih baik, dengan cara menciptakan suatu pokok pikiran, produk baru, serta menggabungkan antara dua komponen tersebut dengan melibatkan diri dalam proses menciptakan kreativitas. Kemudian proses tersebut mendapatkan dorongan, dukungan dan motivasi dari lingkungan sekitarnya, sehingga bisa menciptakan sebuah produk kreatif.

Dimensi Proses

Dengan menggunakan proses kreatif sebagai ukuran kreativitas, maka semua produk yang dihasilkan dari proses ini dianggap  produk kreatif dan orang tersebut disebut dengan orang yang kreatif. Kreativitas merupakan proses di mana seseorang menjadi peka terhadap masalah, kekurangan, kesenjangan  pengetahuan, kehilangan elemen, dan perselisihan.

Dimensi pribadi atau perorangan

Dimensi manusia sebagai ukuran kreativitas seringkali tidak dirumuskan secara jelas. Para ahli telah mengatakan bahwa memahami seseorang sebagai ukuran kreativitas disebut dengan  kepribadian kreatif. Kepribadian kreativias menurut para ahli meliputi minat, bakat, sikap, dimensi kognitif dan non kognitif.

"Orang yang kreatif memiliki  kepribadian yang sangat berbeda dengan orang yang kurang kreatif"

Dimensi hasil produk kreatif

Dimensi ini menitikberatkan pada hasil dari tindakan, hasil, atau kerja seseorang berupa barang atau gagasan. Kriteria ini disebut kriteria "puncak" kreativitas karena dianggap sebagai kriteria paling jelas untuk menentukan kreativitas seseorang. Proses evaluasi melakukan proses identifikasi kreativitas  melalui analisis objektif terhadap produk, penalaran subjektif oleh peneliti atau peneliti ahli, dan pengujian. Dalam standar ini, kualitas sebuah produk kreatif ditentukan oleh sejauh mana  produk tersebut terlihat asli, berguna dan  memecahkan masalah.

Kriteria tindakan dianggap kreatif jika hasilnya menunjukkan sesuatu yang orisinal dan bermanfaat.

Dimensi tekanan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun