Mengapa saya bertanya seperti itu? Karena dengan menjawab pertanyaan tersebut kita akan mendapat sebuah kesimpulan bahwa, standar kebahagiaan kita sebenarnya bukanlah nilai finansial , tetapi ridha Allah sehingga kita bisa masuk kedalam surganya Allah. Jadi orang yang memiliki banyak materi belum bisa disebut sudah sukses.
Menjadi perawat yang luar biasa dan memiliki nilai plus saja tidak cukup. Ada hal penting yang harus kita perhatikan, yaitu bagaimana caranya menjalani hidup ini agar mendapat ridha dari Allah dan bisa masuk kedalam surgaNya nanti. Bagaimana caranya? Yaitu dengan menjadi perawat yang taat syariah (aturan Allah). Kita harus menjadi perawat yang menjadikan halal dan haram sebagai standar hidup.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H