Mohon tunggu...
Iwan Permadi
Iwan Permadi Mohon Tunggu... Guru - Guru Bahasa Inggris dan Pekerja Kreatif Televiisi

Lahir di Malang - Hobi Membaca dan menulis

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Memahami Penggunaan PRESENT TENSE dalam Bahasa Inggris

23 Desember 2024   07:55 Diperbarui: 23 Desember 2024   07:50 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

4.The sun rises in the east and falls in the west. (Matahari terbit di sebelah timur dan tenggelam di sebelah barat). Murid saya pernah bertanya kenapa tenses ini tidak berubah saat bercerita tentang masa lalu. Bukannya ini harus paralel dengan cerita masa lalunya?

Aturan menunjukkan bila hal-hal yang masih berlaku hingga kini tensesnya bisa dirubah tergantung konteks tentang kejadian fenomena alam dalam cerita tersebut seperti apa. Beriiut contohnya :

5.The sun rose over the horison casting a warm glow.Lewat contoh ini menggambarkan keadaan pada saat matahari terbit di pagi itu yang membuat suasana menjadi terang dan hangat saat itu.

Contoh lainnya seperti :

6.The sun fell below the mountains painting the sky crimson (matahari terbenam di sore hari di belakang pegunungan dan langit berubah menjadi merah dan indah)

Dan contoh terakhir

7.In ancient times the sun rose over the Borobudur temple in Java.(Pada jaman dahulu kala matahari terbit di atas Candi Borobudur di Pulau Jawa).

Penggunaan kata kerja bentuk lampau ini diperkenankan untuk menggambarkan kegiatan yang telah usai di masa lalu dimana si pencerita menceritakan betapa indah atau perasaannya ketika fenomena alam itu terjadi. Sebagai informasi kata kerja to rise (terbit) punya bentuk kedua dan ketiga yaitu rose dan risen, dan rose ini bukanlah bunga mawar.  

Hal lain yang penting untuk diingat ada tiga jenis tenses dalam bentuk present selain simple present yang diterangkan diatas yaitu Present Continuous Tense atau sering disebut Present Progressive Tense dan Present Perfect Tense.

Present continuous tense digunakan untuk menunjukkan kegiatan yang dilakukan saat ini atau yang sedang berlangsung dan bukan kegiatan rutin. Rumus tenses ini menggunakan kata kerja bentuk to be yang juga bisa dibilang kata kerja bantu (helping verbs) seperti is, am dan are dan ditambah kata kerja utama (main verb) yang ditambahkan akhiran --ing dibelakangnya. Berikut contohnya :

8.Hanifah is eating with Ahnaf in the restaurant now.  (Hanifah sedang makan dengan Ahnaf saat ini).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun