Ingin melihat juga bagaimana tampilan kota Pekanbaru di masa lalu dan perbandingannya dengan sekarang? Kamu bisa mengetahuinya melalui pameran ini juga!
Pameran Seni Rupa ini juga menampilkan beberapa foto jadul dari kota Pekanbaru. Seperti bagaimana kehidupan masyarakat di tepian sungai Siak di tahun 1940-an. Berikut ini fotonya:
Fotonya juga hadir dalam kualitas yang cukup bagus, sehingga kamu nggak perlu khawatir akan resolusi fotonya terlalu rendah sehingga menyebabkan gambar pecah.
Foto yang ditampilkan juga otentik, yang merupakan arsip simpanan milik pemerintah kota, perusahaan migas di Riau, dan beberapa warga Melayu lokal.
Masih ingat dengan alat ini? Sebelum komputer atau laptop digunakan secara masif hari ini, alat ini telah pertama kali membantu pekerjaan umat manusia di bumi ini. Dari mulai mengetik curhatan hingga mengerjakan skripsi ala mahasiswa jaman dahulu.
Bayangkan kalau kamu sudah mengetik dengan alat ini hampir satu halaman penuh, tiba-tiba kamu nggak sengaja typo walau hanya satu huruf saja? Auto ngulang satu halaman lagi.
Kerajinan Lokal dari Rotan
Seni rupa bukan hanya tentang lukisan dan foto saja loh. Ada juga seni rupa tiga dimensi, yang salah satunya ialah kerajinan lokal berbahan baku rotan. Dan ternyata juga ada di sini.
Kerajinan yang dipamerkan pun bermacam-macam dan bernilai fungsional, seperti sapu, keranjang dan sendal seperti yang ada di gambar berikut.