Persoalannya sekarang adalah soal komitmen dan konsistensi semua pihak untuk berkontribusi secara positif dalam rangka pembentukan pendidikan bela negara tersebut.Â
Mata pelajaran PPKn salah satunya adalah bidang studi yang perlu mendapatkan penguatan dan pemberdayaan yang lebih dalam konteks pendidikan bela negara tersebut.Â
Selain dapat lebih dulu dilibatkan dalam proyek besar program bela negara secara nasional maupun lokal, mereka juga harus diberikan akses dan kemudahan dalam koordinasi dan informasi penumbuhan nilai-nilai karakter bangsa termasuk penyelenggaraan pendidikan bela negara tahap lanjutan.Â
Guru-guru Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan sudah sepatutnya dijadikan fioneer dalam kerangka besar implementasi pendidikan bela negara di sekolah.Â
Perlu ada persepsi yang sama tentang grand disain pendidikan bela negara ini sehingga dipahami secara komprehensif oleh semua pihak termasuk oleh siswa, orang tua siswa dan masyarakat luas.Â
Hal ini sekaligus untuk menepis anggapan sebagian pihak yang menyatakan pendidikan bela negara ini merupakan proyek prestisius, mahal anggaran, bersifat militeristik dan bukan skala prioritas.Â
Oleh: Iwan Kartiwa
(Berkhidmat sebagai Guru di SMAN Rancakalong Kab. Sumedang)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H