Namun ini bukan pilihan satu-satunya. Ada alternatif lain yang bisa ditempuh dalam meyakinkan masyarakat terhadap pelaksanaan sebuah program kerja. Sosialisasi secara masif sangat diperlukan guna meyakinkan masyarakat agar bersedia divaksinasi.
Bisa saja penolakan itu datang karena pada hakikatnya masyarakat belum mengetahui, belum memahami secara detail : Apa itu vaksin corona; Siapa saja yang perlu divaksin; Kapan seseorang perlu divaksin; Bagaimana cara kerja dan efek samping vaksin corona dan selanjutnya.
Vaksin covid-19 adalah upaya negara dalam melindungi masyarakat dari ancaman pandemi Covid-19 dan demi tercapainya kekebalan komunitas atau herd immunity. Yang menjadi poin pentingnya adalah mengedepankan cara-cara yang humanis, pendekatan berbasis sosialisasi secara utuh dan menyeluruh akan sangat membantu dan membangkitkan kesadaran masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi covid-19. Alternatif penerapan saksi hukum menjadi pilihan terakhir bila memang tidak ada solusi lain.
Kita tentu ingat dengan ungkapan ini "Tak kenal maka tak sayang". Dalam kaitannya dengan vaksinasi ini kita bisa katakan "Tak tahu maka tak mau". Oleh karena itu, sosialisasi secara masif sangat penting demi kelancaran pelaksanaan vaksinasi covid-19 ini.
SALAM SEHAT....
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H