Mohon tunggu...
Ivana Elma Renvinola Antang
Ivana Elma Renvinola Antang Mohon Tunggu... Mahasiswa - Selamat datang pada Blog ini, Terima Kasih.

Halo terima kasih yang sudah membaca artikel ini, salam kenal!

Selanjutnya

Tutup

Film

Film "365 Days" 2020 Versi Baru Film "Fifty Shade Of Grey" 2015

12 November 2022   15:04 Diperbarui: 12 November 2022   19:41 1215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber : Bapera News

Siapa yang tidak mengenal film 365 Days (2020) film ini berisi drama romansa erotis yang berasal dari Polandia tahun 2020 hasil garapan Barbara Biaows dan Tomasz Mandes. 

Film 365 Days berdasarkan pada novel pertama dari sebuah trilogi yang ditulis oleh Blanka Lipiska. Film ini menjadi menjadi perbincangan hangat karena latarnya yang mirip dengan film Fifty Shade Of grey yang berisi tentang kekerasan, kasmaran, dan pertengkaran.

Film saat ini mengalami suatu perkembangan dengan memiliki banyak sekali genre film yang beredar di tengah-tengah masyarakat seperti romansa erotis, genre film pada masa sekarang banyak berkembang dikarenakan semakin majunya teknologi.

Dalam jurnal (Oktavianus, 2015, h. 3) Film adalah suatu bentuk komunikasi massa elektronik yang berupa media audio visual yang mampu menampilkan kata-kata, bunyi, citra, dan kombinasinya. Film juga merupakan salah satu bentuk komunikasi modern yang kedua muncul di dunia.

Kisah ini dimulai dengan kematian seorang bos mafia asal Sisilia yang membuat sang pewaris, Massimo Torricelli, menyimpan dendam pada perempuan yang dilihatnya pada saat kejadian tragis itu berlangsung. 

Lima tahun kemudian, Massimo berhasil menemukan perempuan tersebut, bernama Laura, dan berusaha mengubahnya menjadi tawanan selama 365 hari. 

Film ini menceritakan tentang kisah seorang wanita muda bernama Anna Maria Sieklucka sebagai Laura yang diculik oleh gangster Sisilia bernama Michele Morrone sebagai Massimo selama 365 hari, dengan niat untuk membuatnya jatuh cinta.

Selama menjadi tahanan seorang Massimo, Laura diperlakukan seperti budak seks dan juga ia mendapatkan kekerasan ketika membantah Massimo. 

Walaupun mendapat perlakuan yang kasar Laura perlahan-lahan merasa jatuh cinta dengan Massimo, di balik perlakuan yang kasar tersimpan kelembutan yang membuat laura tidak sadar jatuh hati kepada Massimo. 

Film 365 Days (2020) menjadi film yang sangat kontroversial, mengapa menjadi kontroversial ? Berikut ini terdapat beberapa fakta dibalik film 365 Days (2020) :

A. Diadaptasi dari novel berjudul '365 Dni' karya Blanka Lipiska, 365 Days (2020) sama persis dengan cerita novelnya yang menceritakan tentang seorang pewaris gangster mafia Italia yang bersifat dominan dan abusive, Don Massimo Torricelli yang diperankan oleh Michele Morrone jatuh cinta kepada seorang perempuan pengusaha eksekutif Polandia, Laura Biel yang diperankan oleh Anna Maria Sieklucka.

B. Drama romantis dewasa yang tuai kontroversi, film 365 Days (2020), film ini menuai kontroversi di masyarakat karena banyak menampilkan adegan dewasa yang sangat panas dari pemeran utamanya.

C. Film yang banyak dicari di Netflix, 365 Days (2020) menjadi film yang paling banyak ditonton di Netflix di beberapa negara termasuk di Jerman, Lithuania, Swiss, Belanda, Belgia, dan lain-lain.

D. Michele Morrone banyak menyumbang lagu dalam pengisian soundtrack film 365 Days (2020), pemeran utama dalam 365 Days (2020), Michele Morrone juga memberi andil dalam pengisian soundtrack film tersebut. Artis asal Italia ini selain berprofesi sebagai aktor juga merupakan seorang penyanyi.

E. Mendapat rating rendah dari IMDb dan Rotten Tomatoes, film ini bersaing dengan cerita film trilogi Fifty Shades Of Grey, yang lebih menampilkan adegan intim yang lebih berani dibandingkan film Fifty Shade Of Grey. 

Bagaimana Tanggapan Penonton Film 365 Days (2020) ?

Penonton pertama yaitu NI seorang Pegawai Negeri Sipil berumur 25 tahun. Menurut NI, film ini memiliki cerita dan latarnya yang sama seperti Fifty Shade Of Grey percintaan yang rumit dan alurnya sama seperti ada kekerasan dan perkelahian, lalu isinya juga sama yang menampilkan adegan 21+ yang tidak disensor. 

Bentuk pesan yang ditampilkan pada kedua film ini jangan memaksa cinta dan jangan kasar terhadap perempuan, NI mengaku sudah menonton film 365 Days sebanyak 3 (tiga) kali dan menurut NI alurnya cukup monoton karena terlalu banyak menampilkan adegan 21+. 

Penonton kedua yaitu RH seorang pegawai swasta berumur 28 tahun. RH mengaku pertama kali mengetahui film 365 Days (2020) dari Tiktok di mana pada tahun 2020 adegan-adegan film tersebut tersebar dan banyak mendapat perhatian karena alurnya mirip seperti Fifty Shade Of Grey.

Menurut RH 365 Days (2020) menampilkan cinta yang bertepuk sebelah tangan di mana, sudah banyak berkorban dan usaha tetapi tetap saja ia tidak memiliki.

Selama menonton 365 Days (2020) RH mengatakan alurnya banyak tidak jelas seperti tidak diceritakan dengan lengkap asal-usulnya, lebih banyak menampilkan adegan 21+ dan itu sangat disayangkan karena RH mengaku masih terkadang bingung dari alur film tersebut. 

Penonton yang terakhir yang bernama LB 23 seorang bidan berumur 24 tahun. Menurut LB film 365 Days (2020) viral karena hanya ingin menyaksikan adegan 21+ saja, isi pesan dari film ini menurut LB sama seperti respon penonton sebelumnya cinta yang tidak terbalaskan dan pengorbanan yang sia-sia. 

Tambahan dari LB juga menambahkan film ini cukup bosan dan alurnya banyak mengantung yang artinya alurnya tidak jelas karena hanya membahas percintaan dan dendam, yang di mana ia juga merasa seperti menonton film Fifty Shade Of Grey tapi versinya mafianya. 

Dengan demikian, dilansir dari pewefeed.com film 365 Days (2020) banyak disebut menjadi versi baru Fifty Shade Of Grey di mana terlalu banyak menampilkan adegan-adegan 21+ dibandingkan Fifty Shade Of Grey. 

Banyak yang menilai 365 Days seperti berisi film pornografi yang isinya sama sekali tidak mendidik dan hanya berfokus pada cinta, kekerasan, dan pornografi yang ditampilkan sehingga penonton kurang mendapat puas dari alur atau cerita pada film tersebut. 

Referensi : 

Edelweis, Bunga, L, Z. (2022). Bocah Minggir! Berikut Link Nonton Film 365 Days Season 1-3 yang bukan dari Rebahin dan LK21. Diakses dari https://www.mudabahagia.com/netizen/pr-1884888101/bocah-minggir-berikut-link-nonton-film-365-days-season-1-3-yang-bukan-dari-rebahin-dan-lk21, pada tanggal 12 November 2022, pukul 15.00 WIB. 

Oktavianus, Handi. (2015). Penerimaan Penonton Terhadap Praktek Eksorsis Di Dalam Film Conjuring.  Jurnal E-Komunikasi, 3(2), 1-12. 

Tresnawati, Erna. (2021). Disejajarkan dengan Trilogi Fifty Shades, Ini 5 Fakta Film 365 Days. Diakses dari https://www.idntimes.com/hype/entertainment/erna-tresnawati/disejajarkan-dengan-trilogi-fifty-shades-ini-5-fakta-film-365-days-c1c2?page=all, pada tanggal 11 November 2022, pukul 20.00 WIB.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun