Mohon tunggu...
Joshua Clavinof
Joshua Clavinof Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Student

Halo :D

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Aksi Kecil yang Mengubah Dunia

29 April 2022   09:03 Diperbarui: 10 Mei 2022   15:44 326
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bab 1 -- Pendefinisian Awal

Pencemaran Lingkungan

Dimulai dari definisi kata Pencemaran lingkungan sendiri yang berarti kotor, ternodai, perbuatan yang mengotori lingkungan sekitar (Kemendikbud, 2016). Hal yang sangat buruk disaat pencemaran itu dilakukan, dikarenakan betapa buruknya efek dari pencemaran tersebut. Pencemaran Lingkungan dibagi menjadi 3 pencemaran yang berbeda, yaitu:

  • Polusi Air
  • Pencemaran air adalah waktu masuknya makhluk hidup, zat, energi atau komponen yang asing ke dalam air. Dari situ, kualitas air menurun ke tingkat tertentu yang menyebabkan air tersebut menjadi tidak baik (Kemdikbudristek, 2017).
  • Penyebab dari Polusi ini itu sangat banyak, salah satunya adalah Limbah Industri, Limbah rumah tangga, Limbah Pertanian, dan lain-lain. Dari polusi air ini, dampaknya ada banyak lho! Nah, dikarenakan itu, yuk kita mulai mencegah polusi ini, dimulai dari hal yang paling mudah, tidak membuang sampah sembarangan ke air. Tapi, jangan juga buang sembarangan ditanah ya, soalnya ada juga polusi yang lain mengenai tanah lho, yuk kita lihat!
  • Polusi Tanah
  • Ketika suatu zat berbahaya atau beracun telah mencemari permukaan tanah, maka pasti dapat menguap, tersapu air hujan, dan atau masuk ke dalam tanah. Pencemaran yang masuk ke dalam tanah itu kemudian mengendap sebagai zat kimia (Kemendikbud, 2016). Itulah apa yang menyebabkan Polusi Tanah.
  • Dampak dari pencemaran ini juga sangat banyak, salah satunya adalah tumbuhan yang tidak bisa tumbuh dengan baik. Jika tumbuhan tidak bisa tumbuh dengan baik, tumbuhan bisa mati. Pencemaran yang bisa juga berdampak kepada manusia, Pencemaran ini bisa menggangu kesehatan manusia seperti resiko terjangkit leukemia, gangguan pada ginjal, atau otak.
  • Polusi Udara
  • Walau kita sudah mencegah dua polusi diatas, masih ada loh jenih polusi ketiga, yaitu Polusi Udara. Polusi udara adalah pencemaran dimana udara menjadi kotor, sebagai contoh, adalah di kebanyakan pabrik yang mengeluarkan asap.
  • Polusi udara berefek lebih fatal daripada pencemaran yang lain, dikarenakan oleh dampaknya kepada kesehatan manusia sangat berpengaruh ke sistem pernapasan manusia.

Pemanasan Global

Berpindah topik dengan Pemanasan Global yang terjadi pada dunia ini sejak 1940 (Ramadhani, 2015), efek yang tertimbul oleh situasi ini sudah merubah dunia terkadang tanpa kita sadari. Kita belajar bahwa arti dari Pemanasan Global sendiri berarti meningkatnya suhu bumi secara drastis, salah satunya dikarenakan oleh perubahan iklim yang ternyata juga sudah terjadi di Indonesia! Beberapa alasan atas mengapa hal ini bisa terjadi adalah dikarenakan oleh penebangan pohon yang massal menyebabkan hutan gundul, pemakaian elektronik yang berlebihan, dll.

Hubungan dan Keterkaitan

Bedasarkan dari penjelasan diatas, kita bisa melihat bahwa dunia ini telah tercemari sangat buruk dikarenakan oleh perbuatan kita manusia. Kita bisa melihat sebuah hubungan dan keterkaitan dari dua topik yang dibahas diatas sebelumnya, Pencemaran Lingkungan dan Pemanasan Global. Dari dua topik tersebut, kita bisa melihat bahwa pemanasan global yang terjadi saat ini berdampak dikarenakan pencemaran lingkungan yang telah kita lakukan, melemahkan kekuatan bumi ini dan memulai pemanasan global ini. Oleh karena itu, saya akan mengaitkan ini dengan Hari bumi yang suka kita selenggarakan pada bulan april setiap tahun, yang semestinya kita bisa lakukan setiap hari. Kita bisa menyelamatkan dunia ini dengan aksi-aksi kecil yang sangat membantu. Dengan itu, aksi kecil yang kita lakukan, bisa mengubah dunia saat ini.

Bab 2 -- Dunia berkunjung kedokter

              Mari kita anggap bumi ini kedokter. Kira-kira, kalau kita adalah dokter dari "pasien" tersebut, apa yang akan bumi katakan kepada kita? Yuk kita telusuri lebih dalam!

1980 -- Waktu dunia menyelamatkan dirinya sendiri (Pencemaran Udara + Pemanasan Global)

Kalian tahu tidak, ada sebuah waktu dimana dunia menyelamatkan dirinya sendiri. Kita lihat dulu ceritanya dibawah ini:

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun