SECANGKIR KOPI DI TEMPAT NOSTALGIA
Petang tanpa hujan
Secangkir kopi kegirangan
Sekitar jam lima sore
Ia ada janji dengan kenangan
"Tubruk tanpa gula." Sekadar saja.
Di sudut kota, tempat nostalgia
Pekat kopi masih sama
Pahit yang memberi candu
Tersebab seduhan rindu
Adukan pertamanya adalah kepastian
Secangkir kopi lantas bergumam
Tatkala waktu menjadi pembatas
Hujan pun malah berjatuhan
Kopinya tiba-tiba encer ...
Penuh tuangan kesedihan
Sumedang, 30 Desember 2023
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI