Mohon tunggu...
Ita Mustika
Ita Mustika Mohon Tunggu... Dosen - Dosen

Menulis adalah keterampilan, semakin diasah akan semakin terampil

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Cara Membuat Makalah Kuliah Sesuai Struktur yang Baik dan Benar

27 Desember 2022   15:30 Diperbarui: 25 September 2023   21:17 222
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber : Mahasiswa Akuntansi Universitas Ibnu Sina

Apabila dalam laporan diperlukan lampiran gambar / tabel yang menunjang isi laporan, semua gambar / tabel yang diperlukan harus dicantumkan dalam daftar gambar / tabel.

5. Bab I Pendahuluan

Bab I merupakan bagian pendahuluan yang terdiri atas:

  • Latar belakang masalah, yakni fenomena atau masalah yang mendorong disusunnya makalah tersebut.
  • Rumusan masalah, yang berisi masalah yang akan dikaji dalam bentuk pertanyaan.
  • Tujuan penelitian, yang berisi maksud yang ingin dicapai dari hasil penelitian.
  • Manfaat penelitian, yang berisi kegunaan yang dapat diambil dari penyusunan makalah, baik bagi objek penelitian maupun bagi penulis.

6. Bab II Pembahasan

Bab II merupakan bagian inti dari makalah. Pada bagian ini, dijabarkan usaha dan metode yang dilakukan untuk menyelesaikan suatu masalah. Bab II terdiri atas:

  • Kajian teoritis mengenai teori-teori utama yang digunakan selama penelitian berlangsung
  • Metode pengumpulan dan pengolahan data yang dilakukan
  • Hasil penelitian yang diperoleh
  • Analisis mengenai hasil penelitian tersebut

7. Bab III Penutup

Bab III merupakan bagian akhir dari makalah. Pada bagian penutup berisi kesimpulan dan saran.

a. Kesimpulan

  • Memuat penafsiran atau pemaknaan secara menyeluruh terhadap isi.
  • Kesimpulan bukanlah rangkuman, melainkan berupa jawaban yang mendasar atas masalah yang diajukan pada bab sebelumnya.
  • Kesimpulan harus sejalan dengan masalah dan tujuan makalah yang dibuat.

b. Saran

  • Saran merupakan bentuk tindak lanjut penulis makalah atas temuan yang telah dibahas sebelumnya.
  • Saran harus selalu berhubungan denga nisi makalah
  • Saran dapat ditujukan bagi para pembuat kebijakan, pengguna makalah, atau kepada penulis makalah selanjutnya.

8. Daftar Pustaka

Daftar pustaka berisikan daftar referensi yang dipakai sebagai sumber atau bahan penelitian dalam penulisan makalah. Referensi bisa dari buku, jurnal dan karya ilmiah lain yang bisa kamu dapatkan dari internet maupun dari perpustakaan. Dalam penulisannya, daftar pustaka ditulis secara sistematis berdasarkan abjad nama pengarang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun