Ternak lele merupakan salah satu usaha peternakan yang banyak peminat. Budidaya atau ternak lele dinilai cukup mudah karena bibit ikan lele mudah dijumpai. Budidaya perikanan bisa menjadi salah stu usaha yang menjanjikan karena ikan memiliki sumber protein dan digemari oleh semua kalangan. Selain itu, budidaya ikan lele tidak memerlukan lahan yang luas. Karena bisa menggunakan media kolam terpal dan budidaya ikan dalam ember.
Seperti halnya di pondok pesantren fadhlul fadhlan yang menerapkan budidaya ikan lele menggunakan media kolam dan ikan dalam ember. Mahasiswa KKN kelompok 35, 56, 58 dengan antusias memelihara ikan lele mulai dari mengganti air yang kotor, kemudian menyortir lele dengan ukuran besar dan kecil. Lalu memberi makan setiap 3 kali sehari. Budidaya lele siap dipanen usia 3 bulan.
“ Tekstur kulit lele yang licin, membuat mereka sulit untuk menangkap lele yang mau di sortir. tetapi mereka sangat senang dan terhibur walaupun baju berlumuran tanah”
cara pemeliharaan ikan lele sebagai berikut:
1. mengelola air
Air kolam ikan lele baru bisa diganti apabila sudah waktunya panen. apabila diganti sebelum masa panen maka akan menghambat pertumbuhan pada ikan lele. selain itu, sebaiknya penggantian air di waktu pagi atau sore hari.
2. pakan ikan
memilih pakan ikan lele yang memiliki nutrisi yang tinggiseperti plankton, pelet atau pun cacing. memberi makan ikan lele sebaiknya 3 kali sehari. ketika hujan sebaiknya jangan memberi makan lele karena kualitas makanan tercemar oleh zat asam.
3. Antisipasi Hama
organisme patogen dalam kolam ikan bisa muncul tanpa diketahui. sehingga suplemen penting diberikan untuk asupan tambahan pada ikan lele.
kegiatan tersebut bertujuan untuk memperluas pengetahuan dan menjadikan pengalaman bagi mahasiswa KKN RDR 77 tentang pembudidayaan ikan lele. Budidaya ikan lele juga cocok di masa pandemi sekarang ini, karena bisa menjadi peluang usaha selain itu menjadi refreshing ketika jenuh ataupun mengisi kegiatan di waktu luang.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H