Rencana Kerja Program "Peta Pasagi: Melestarikan Budaya Sunda dengan Kreativitas Digital" untuk Lokakarya 7
Judul Program:
Peta Pasagi: Melestarikan Budaya Sunda dengan Kreativitas Digital
Lokasi:
Waktu Pelaksanaan:
3 Bulan (September - November 2024)
A. Latar Belakang
Di tengah era digital yang terus berkembang, saya sebagai guru bahasa Sunda di SMPN 1 Sumedang merasa perlu untuk memadukan upaya pelestarian budaya Sunda dengan kreativitas digital.Â
Dalam konteks ini, program "Peta Pasagi" lahir sebagai sebuah inisiatif untuk mengenalkan serta meningkatkan literasi aksara Sunda di kalangan siswa, dengan memanfaatkan teknologi digital, khususnya melalui pembuatan poster aksara Sunda digital.