Mirna, seorang fresh graduate berusia 24 tahun, baru saja ia merasa sangat senang setelah diterima bekerja di perusahaan garment ternama di Indonesia, yang diimpikannya.Â
Nah, Ia penuh harap dan sangat antusias untuk memulai kariernya dan berharap bisa berkembang di perusahaan tersebut.
Namun, saat hari pertama mulai bekerja, ia lantas menemukan bahwa perusahaan tersebut ternyata menerapkan aturan yang dianggapnya aneh dan tidak biasa. Misalnya, perusahaan memiliki kebijakan yang ketat tentang pakaian.Â
Hal ini membuat Mirna merasa terbatasi dalam memilih outfit yang akan dikenakan setiap hari.
Selain tentang aturan pakaian, Mirna juga merasa tidak nyaman dengan peraturan waktu kerja yang sangat ketat. Sehingga, ia menghabiskan seluruh waktu mudanya tenggelam dalam pekerjaan. Â
Mirna pun mulai merasa stress dan tidak nyaman bekerja di perusahaan tersebut. Tapi, untuk resign Mirna belum dapat memutuskan, dengan alasan saat ini mencari pekerjaan agak susah.
Untuk mengatasi masalah tersebut, akhirnya Mirna memutuskan berkomunikasi dengan atasan. Ia berbicara tentang perasaannya terhadap peraturan yang diterapkan perusahaan.Â
Dengan begitu, Ia berharap atasan dapat memahami dan memberikan solusi yang membuatnya nyaman dalam bekerja.
Mirna juga sebenarnya telah berusaha untuk memahami tujuan dari peraturan dan berusaha untuk beradaptasi dengan peraturan tersebut. Bahkan, Ia juga mulai berkonsultasi dengan rekan sejawat atau profesional untuk membantu mengatasi masalah yang ia hadapi.
Pada akhirnya, Mirna pun berhasil mengatasi perasaan aneh dan kebingungan yang ia alami. Mirna berhasil beradaptasi dengan peraturan perusahaan tersebut.
Tidak hanya itu, Ia bahkan bisa berkembang dan menjadi salah satu karyawan yang sangat produktif dan berguna bagi perusahaan. Wow, adaftasi yang patut ditiru, ya.
Mengapa Perusahaan Membuat Peraturan Aneh bagi Karyawannya?
Sebagai karyawan yang baru saja diterima bekerja di sebuah perusahaan. Kita tidak bisa memaksakan kehendak, dengan apa yang membuat kita nyaman. Karena peraturan dibuat tentu saja sudah dipertimbangkan kebermanfaatannya bagi perusahaan.Â
Ada beberapa alasan yang mungkin menyebabkan perusahaan membuat peraturan yang dianggap aneh bagi karyawannya, di antaranya:
Pertama, standarisasi, setiap perusahaan memiliki kewajiban untuk memastikan bahwa seluruh karyawan bekerja dengan cara yang sama dan standar yang sama, sehingga dengan standarisasi peraturan yang sama bagi seluruh karyawan.Â
Itu semua diharapkan output yang dihasilkan, yakni kinerja karyawan akan menjadi lebih baik.
Kedua, keamanan, setiap perusahaan selalu dilengkapi dengan standar keamanan yang terpercaya. Hal ini memungkinkan perusahaan tersebut memiliki peraturan yang aneh.Â
Tidak berlebihan sebenarnya, semata-mata bertujuan untuk memastikan keamanan karyawan dan lingkungan kerja. Keamanan ini diterapkan dari mulai hal yang sepele, misalnya membatasi pakaian apa yang dapat dikenakan oleh karyawan.
Ketiga, Profesionalisme, perusahaan apa sih yang menginginkan karyawannya bekerja semau gue, tentu saja tidak ada, ya. Hampir semua perusahaan mengharapkan kerja keras dan komitmen yang kuat dari karyawan yang telah direkrutnya.Â
Hal ini  bisa saja memungkinkan perusahaan memiliki peraturan yang aneh. Dengan tujuan utama hanya untuk memastikan bahwa karyawan bekerja dengan profesionalisme.Â
Sehingga regulasi, rahasia, dan hak-hak klien rekan kerja akan aman dan sejalan dengan standar profesionalisme yang telah ditetapkan perusahaan.
Keempat, Kualitas kerja, setiap perusahaan, sesederhana apapun dan bergerak dalam bidang apapun juga. Akan memiliki target tentang efisiensi, akurasi, keandalan, dan kepuasan pelanggan.Â
Hal ini pada akhirnya akan bermuara pada kualitas kerja karyawan. Dengan berdasar pada hal itu mungkin saja sebuah perusahaan memiliki peraturan yang aneh.Â
Karena kualitas kerja yang baik, secara otomatis akan meningkatkan reputasi perusahaan. Dengan demikian, penting untuk memastikan bahwa karyawan bekerja dengan efisiensi dan efektifitas tertinggi.
Kelima, Kebijakan perusahaan, setiap perusahaan akan memiliki serangkaian aturan atau prosedur yang berfungsi untuk mengarahkan dan mengendalikan aktivitas bisnis mereka.Â
Hal ini pada akhirnya  memungkinkan perusahaan memiliki peraturan yang aneh bagi karyawannya. Karena kebijakan perusahaan akan mencakup berbagai hal yang berkaitan dengan karyawan seperti prosedur rekrutmen, pengelolaan aset perusahaan, dan juga pengembangan karier.Â
Dengan demikian peraturan aneh tersebut bertujuan untuk memastikan bahwa karyawan mematuhi undang-undang dan regulasi yang berlaku, serta memastikan bahwa perusahaan bekerja sesuai dengan nilai dan filosofi perusahaan.
So, meskipun peraturan tersebut mungkin dianggap aneh bagi beberapa karyawan, namun perusahaan memiliki alasan dan tujuan tertentu dalam membuat peraturan tersebut, ya.
Apa yang dimaksud Peraturan Perusahaan?
Menurut jurnal ilmiah yang saya baca, peraturan perusahaan adalah dokumen resmi yang menetapkan aturan dan prosedur bagi karyawan dan manajemen perusahaan.Â
Peraturan perusahaan dapat meliputi berbagai hal, seperti standar kualitas produk, prosedur rekrutmen, standar etika kerja, dan aturan privasi.
Peraturan perusahaan diterapkan dengan tujuan untuk memastikan bahwa perusahaan beroperasi dengan efisiensi dan efektivitas tertinggi, memenuhi regulasi dan undang-undang yang berlaku, dan memastikan bahwa karyawan bekerja dengan profesionalisme dan etika kerja yang baik.
Beberapa studi jurnal ilmiah juga menunjukkan bahwa peraturan perusahaan ternyata dapat mempengaruhi moral dan motivasi karyawan, serta memiliki dampak positif atau negatif pada produktivitas karyawan dan kualitas produk.Â
Oleh karena itu, peraturan perusahaan harus diterapkan dengan hati-hati dan harus memperhitungkan dampaknya pada karyawan dan perusahaan secara keseluruhan.
Cara Karyawan Beradaftasi dengan Peraturan Aneh Perusahaan
Sebagaimana kita pahami bersama, bahwa perusahaan adalah tempat kerja yang dinamis dan sering kali memiliki peraturan yang harus diterapkan oleh karyawan. Meskipun peraturan ini dapat memiliki tujuan yang baik, namun bisa saja menimbulkan kesulitan bagi beberapa karyawan.Â
Dalam hal ini, karyawan tidak bisa berbuat banyak, apalagi bagi karyawan baru. Finally, penting bagi karyawan untuk memahami dan beradaptasi dengan peraturan perusahaan dengan baik agar dapat bekerja dengan efisien dan memastikan kesuksesan bisnis perusahaan.Â
Dalam bagian ini, saya akan membahas tata cara yang efektif bagi karyawan untuk beradaptasi dengan peraturan perusahaan dan menjalankan tugas mereka hingga berkembang menjadi karyawan yang sukses.
Pahami tujuan dari peraturan dan atur prioritas kerja
Sebagai karyawan kita harus mencoba untuk memahami tujuan dari diterapkannya peraturan oleh perusahaan. Setelah itu, kita harus menemukan alasan terbaik mengapa perusahaan menerapkan peraturan tersebut.Â
Pada akhirnya, kita akan sampai pada pemahaman bahwa peraturan tersebut ternyata sangat berguna. Karena, Â dapat membantu memperbaiki produktivitas karyawan.Â
Selain itu, kita juga harus paham tentang urutan penting dalam langkah-langkah mengerjakan sesuatu yang menjadi tugas kita. Karena dengan fokus pada pekerjaan utama, yang dibebankan pada kita.Â
Hal itu akan membantu kita untuk memanajemen diri, tugas mana dulu yang harus didahulukan, dan tugas mana yang bisa ditunda. Dengan begitu, kita tidak akan mencampuradukkan antara pekerjaan utama dan urusan pribadi di luar jam kerja.
Sosialisasi dengan rekan sejawat dan berkomunikasi dengan atasan
Sebagai mahluk sosial, kita sebagai karyawan juga dituntut untuk melakukan proses interaksi sosial antar sesama karyawan. Hal ini, akan sangat berguna, tatkala kita merasa terbebani dengan peraturan yang dianggap aneh.Â
Dengan berdiskusi bersama rekan sejawat untuk mengetahui bagaimana mereka mengatasi peraturan yang aneh. Kita akan menemukan solusi dengan mudah, serta dapat menjalin hubungan persahabatan dengan baik antar rekan sejawat.
Jika karyawan merasa peraturan tersebut mempengaruhi kenyamanan kerja mereka, bisa juga dengan mencoba untuk berbicara dengan atasan. Namun, harus hati-hati juga, ya. Jangan sampai alih-alih untuk mencari solusi. Kita malah dituduh menjilat atau cari muka.
Pertahankan sikap positif dan adaptasi
Pandangan dan perasaan kita yang optimis dan mendukung pada peraturan perusahaan, harus tetap dipertahankan. Sedikit ada yang tidak berkenan di hati, karena terkesan aneh dalam peraturan perusahaan.Â
Seumpama, tidak boleh berpacaran dengan sesama karyawan. Maka, kita harus bersabar dan menemukan titik manfaat dari peraturan tersebut.Â
Dengan menerapkan sikap positif dan coba untuk melihat peraturan sebagai tantangan baru dalam pekerjaan. Cobalah untuk beradaptasi dengan peraturan tersebut dan jangan menganggapnya sebagai hal yang menjengkelkan. Niscaya kamu akan tetap semangat berangkat kerja setiap hari.
Adaftasi adalah kunci sukses karyawan dalam berkarier
Dengan cara yang tepat dan memahami dasar-dasar perusahaan, diharapkan karyawan dapat menghadapi peraturan aneh tersebut.Â
Selanjutnya, karyawan akan menemukan cara untuk bekerja secara efektif dan bahagia dalam lingkungan perusahaan mereka. Jadi, sebagai karyawan, marilah kita memahami dan beradaptasi dengan aturan perusahaan, dan membuat sukses karier kita bersama
Namun, bagi perusahaan juga penting untuk diingat bahwa peraturan aneh yang terlalu berlebihan atau tidak masuk akal dapat membuat lingkungan kerja tidak menyenangkan dan mempengaruhi moral karyawan. Jadi, aneh boleh ya. Asal jangan tidak masuk akal. *
#Aturan Perusahaan
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H