Dulu, saat masih lajang, tak pernah menghadiahiku bunga edelweis.Â
Padahal aku penasaran sekali, edelweis itu seperti apa.Â
Ternyata edelweis merupakan bunga yang dilindungi dan tidak boleh dipetik sembarangan.Â
Itu kalau kami berwisata sambil mendaki gunung.Â
Tapi kini, kami berwisata ke pantai atas permintaan si sulung.Â
Maka pilihan jatuh ke Kota Pacitan.Â
Dan kini kami telah sampai di sini, di Pantai Klayar.Â
Pantai Klayar terlihat bersih dan asri, dengan hiasan langit warna biru, dan batu karang kecoklatan yang sering disebut mirip batu kapur yang membentuk sphinx di Mesir.Â
Sphinx adalah makhluk mitologi Yunani yang terpahat di sebuah batu kapur di Mesir.Â
Pantai Klayar juga memiliki keunikan dan cerita mistis dan menarik.Â
Di Pantai Klayar dikenal adanya seruling Samudera.Â