Mohon tunggu...
Isti Yogiswandani
Isti Yogiswandani Mohon Tunggu... Ibu rumah tangga - Penulis buku Kidung Lereng Wilis(novel) dan Cowok Idola (Kumpulan cerpen remaja)

Peringkat 3 dari 4.718.154 kompasianer, tahun 2023. Suka traveling, dan kuliner.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Pesilat Berkebaya dan Lupa Jalan Pulang dalam Festival Manco

30 Agustus 2022   12:44 Diperbarui: 30 Agustus 2022   19:46 1146
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gunungan Manco yang siap dipanggul ke tengah arena di depan panggung dalam festival mancho (dokpri by IYeeS) 

Minggu  28 Agustus 2022.....

Minggu pagi yang cerah. Mentari menyeringai dengan senyum lebarnya. Kupacu sepeda motor pelan. Bermaksud menonton festival manco di lapangan desa Tambak Mas. 

Beberapa ratus meter dari rumah sudah sampai lapangan yang begitu riuh dan padat. Sejenak ragu, apa di sini tempat nya? 

Tapi tadi suamiku bilang, kalau ketemu lapangan, belok kiri, terus sampai SMPN 1 Kebonsari, belok ke barat terus ikuti jalan. 

Sejenak tergoda untuk berhenti di sini saja, apalagi suara musik reog yang keras dan ceria mengundang untuk meliuk-liukkan tubuh bagai penari reog. Eh... 


Tapi ternyata acara pengundian kupon. Mungkin jalan santai atau sepeda santai. Tentunya acara ini hanya menarik untuk pemegang kupon, apalagi panas begitu terik. Akhirnya kuputuskan pada tujuan semula. Lanjut... 

Baca juga: Ketika Saya Kenthir

Gedung sekolah sudah kelihatan, sampai di belokan. Sejenak bingung. Ada 2 anak   kecil bersepeda di depanku. 

Aku sedikit berteriak dan menghentikan motorku di samping mereka, yang satu gugup hampir terjatuh. 

"Eh, maaf Dek. Tahu jalan ke Tambak Mas nggak, yang ada festival manco? "

"Tambak Mas? " Keduanya berpandangan dan bergantian memandangku. Mereka turun dari sepeda. Aku tersenyum, tapi tak kelihatan karena bermasker. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun